SAH! Dendam Zhang Weili serta Tangga Kejayaan Khabib Acak-acak UFC 268

By Fiqri Al Awe - Minggu, 29 Agustus 2021 | 17:00 WIB
Khabib Nurmagomedov, menjadi juara kelas ringan UFC dengan mengalahkan Al Iaquinta di UFC 223 pada 7 April 2018.
MMAJUNKIE
Khabib Nurmagomedov, menjadi juara kelas ringan UFC dengan mengalahkan Al Iaquinta di UFC 223 pada 7 April 2018.

JUARA.NET - Beberapa duel mengerikan baru-baru ini dijadwalkan masuk ke perhelatan akbar UFC 268, yang rencananya mentas pada tanggal 6 November mendatang.

Jelang akhir tahun, UFC kian jorjoran memasang petarung sangar mereka.

Sudah diketahui sebelumnya bahwa pada bulan November nanti ajang tarung mixed martial arts atau MMA terbaik itu rencananya mementaskan seri UFC 268.

Sebagai duel utama, pertarungan ulang antara raja kelas welter, Kamaru Usman, melawan rivalnya, Colby Covington, sengaja dipersiapkan.

Tak cuma itu, UFC 268 rencananya juga menyajikan bentrokan lawan terakhir Khabib Nurmagomedov, Justin Gaethje, kontra Michael Chandler.

Bak belum puas dengan jajaran petarungnya, UFC akhir-akhir ini menambahkan beberapa duel mengerikan lagi pada jadwal tersebut.

Bukan kaleng-kaleng, salah satu pilihan UFC adalah bentokan ulang antara Si Preman, Rose Namajunas, melawan jagoan China, Zhang Weili.

Baca Juga: Kota Payah! Justin Gaethje Ragu UFC 268 Bakal Terhelat di New York

Dilansir Juara.net dari MMA Junkie, aroma masuknya duel Rose Namajunas vs Zhang Weili menyerbak berbarengan dengan seri UFC Vegas 35 yang mentas pada Minggu (29/8/2021) waktu Indonesia.

Sama seperti pertarungan pertamanya, sabuk juara kelas jerami UFC kembali bakal diperebutkan oleh Rose Namajunas dan Zhang Weili.

Sebelumnya, dua jagoan perempuan sangar UFC ini bertemu dalam gelaran UFC 261 pada bulan April silam.

Saat itu, Zhang Weili sejatinya datang ke oktagon dengan modal lebih berharga mengingat dialah ratu kelas jerami UFC.

Nahas, Rose Namajunas saat itu terlalu kuat untuk Zhang Weili.

Sebuah head kick atau tendangan ke arah kepala yang keras membuat Zhang Weili tak berdaya di tangan Si Preman.

Meski begitu, Zhang Weili tidak serta-merta menerima begitu saja kekalahannya di UFC 261.

Mulai dari soal penonton hingga tragedi patah kaki di UFC 261 jadi alasan Zhang Weili ngebet minta disabung ulang melawan Namajunas.

Baca Juga: Tidak Hanya Penonton, Zhang Weili Juga Anggap Patah Kaki Chris Weidman Bikin Kalah di UFC 261

Terlepas dari duel Namajunas vs Zhang, terdapat duel besar lainnya yang baru-baru ini diumumkan masuk ke UFC 268.

Di kelas bantam perempuan, penantang Ratu Sejagat UFC, Amanda Nunes, coba ditentukan lewat duel Germaine de Randamie melawan Irene Aldana.

Selain itu, UFC juga bakal menyajikan duel Al Iaquinta melawan Bobby Green.

Untuk diketetahui, Al Iaquinta adalah petarung yang bisa dibilang sebagai anak tangga penentu kejayaan dari Khabib Nurmagomedov.

Lewat kemenangan atas Al Iaquinta, Khabib Nurmagomedov akhirnya menjadi raja kelas ringan UFC pada tahun 2018.

Baca Juga: Sindir Khabib, Sean'O'Malley Sebut Gadis Ring Lebih Berguna ketimbang Wasit

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MMAjunkie.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X