Soal Bentrokan Dustin Poirier vs Raja UFC, Michael Chandler Punya Prediksi Menarik

By Fiqri Al Awe - Kamis, 12 Agustus 2021 | 06:30 WIB
Petarung UFC asal Amerika Serikat, Dustin Poirier.
TWITTER/CHISANGA_MALATA
Petarung UFC asal Amerika Serikat, Dustin Poirier.

JUARA.NET - Petarung kelas ringan UFC, Michael Chandler, mengklaim Dustin Poirier bakal kalahkan Charles Oliveira dalam pertarungan perebutan gelar.

Dustin Poirier kembali menghabisi Conor McGregor pada jadwal duel UFC 264 beberapa waktu lalu.

Kemenangan atas Conor McGregor praktis menahbiskan nama Dustin Poirier sebagai penantang utama di kelas ringan UFC saat ini.

Kondisi tersebut membuka pintu bagi Dustin Poirier untuk bersua raja kelas ringan UFC, Charles Oliveira.

Sejalan dengan wacana laga tersebut, jagat tarung mulai meraba-raba perihal duel seperti apa yang bakal terjadi.

Baru-baru ini giliran petarung yang pernah menjajal kekuatan Charles Oliveira, Michael Chandler, memberikan prediksinya.

Pernah merasakan dikalahkan Charles Oliveira, tentu Michael Chandler paham betul teror yang bisa diberikan sang raja kelas ringan UFC.

Baca Juga: Gampang Menyerah, Charles Oliveira Tak Bertahan Lama di Hadapan Dustin Poirier

Akan tetapi, Michael Chandler harus mengakui bahwa Poirier punya kans besar untuk membekuk Oliveira khususnya jika duel berlangsung lama.

"Saya pikir keduanya (Poirier dan Oliveira) sama-sama komplet," tukas Chandler dilansir Juara.net dari MMA Junkie.

"Saya kira Poirier lebih punya sedikit faktor ganas di dalam dirinya."

"Menurut saya Poirier bakal memenangi duel pada ronde ketiga sampai ronde keempat."

"Jika duel berlangsung lima ronde penuh, maka Poirier tetap keluar sebagai pemenang lewat perhitungan angka," tutupnya.

Pertarungan antara Poirier vs Oliveira memang cukup sulit untuk diprediksi.

Seperti yang dikatakan oleh Chandler, kedua jagoan UFC tersebut memang tergolong petarung yang komplet.

Artinya, keduanya sama-sama kuat baik dalam pertarungan bawah maupun tukar-menukar serangan.

Baca Juga: Dustin Poirier Mending Abaikan Perebutan Titel dan Ambil Tetralogi Conor McGregor

Namun, yang perlu diwaspadai Poirier adalah fakta di mana ia belum pernah melawan jagoan bertipe pertarungan bawah selama hampir dua tahun.

Sekalinya berhadapan dengan monster pertarungan bawah, Poirier dibuat tunduk oleh Khabib Nurmagomedov dalam duel pada tahun 2019.

Berbeda dari duel Poirier vs Oliveira yang belum diresmikan UFC, Chandler sudah tahu siapa lawan berikutnya.

Bakal manggung pada UFC 268 di bulan November, Chandler rencananya akan bertarung dengan mantan juara interim kelas ringan, Justin Gaethje.

Andai menangi duel melawan Justin Gaethje, bukan tidak mungkin Chandler akan bersua pemenang bentrokan Poirier vs Oliveira di masa mendatang.

Baca Juga: Ronde Ketiga, Michael Chandler Habisi Pemilik Pukulan Terkuat versi Khabib

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MMAjunkie.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X