Duel dengan Valentino Rossi di MotoGP Italia 2021, Pembalap Ini Dapat Sanjungan

By Fiqri Al Awe - Selasa, 1 Juni 2021 | 10:15 WIB
Pembalap MotoGP dari tim Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi.
MOTOGP.COM
Pembalap MotoGP dari tim Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi.

JUARA.NET - Satu pembalap mendapat sanjungan dari bosnya usai bertarung melawan Valentino Rossi pada MotoGP Italia 2021.

Sesi balapan MotoGP Italia 2021 pada Minggu (30/5/2021) di Sirkuit Mugello berjalan sangat menarik.

Pembalap MotoGP pendepak Valentino Rossi dari kursi Yamaha pabrikan, Fabio Quartararo, melenggang manja tak terkejar hingga garis finis.

Di sisi lain, kejutan dibawa Joan Mir yang sukses memetik podium pada MotoGP Italia 2021.

Namun, pembalap Ducati, Francesco Bagnaia, yang diidam-idamkan menang, justru terjatuh ketika memimpin balapan MotoGP Italia 2021.

Selain itu, MotoGP Italia 2021 juga menyisakan kisah menarik dari tim KTM Tech3.

Melihat salah satu pembalapnya bertarung melawan Valentino Rossi di MotoGP Italia 2021, Bos KTM Tech3, Herve Poncharal, dibuat kegirangan.

Baca Juga: Murid Valentino Rossi Mogok Balapan Usai Pembalap Moto3 Meninggal

Pembalap KTM Tech3 yang disanjung oleh Herve Poncharal tersebut tak lain dan tak bukan ialah Iker Lecuona.

Menceritakan perjuangan Iker Lecuona bertarung dengan Valentino Rossi di MotoGP Italia 2021, Poncharal tidak kecewa pembalapnya berakhir kalah.

Menurut Poncharal, duel dengan Valentino Rossi sudah cukup menjadi bahan pembelajaran bagi pembalapnya tersebut.

"Iker (Lecuona) bertarung di sepanjang balapan dengan Danilo," cerita Poncharal dilansir Juara.net dari Speedweek.

"Pada putaran terakhir, ia sempat bertarung melawan Valentino Rossi."

"Pada akhirnya dia dikalahkan dengan jarak sepersekian detik saja."

"Iker belajar banyak hal dari balapan tersebut," tutup Poncharal.

Selain performa Lecuona di MotoGP Italia 2021, Poncharal juga mengomentari aksi pembalap KTM Tech3 lainnya, Danilo Petrucci.

Baca Juga: Respons Valentino Rossi soal MotoGP Italia 2021 dan Meninggalnya Jason Dupasquier

Finis satu tempat di atas Valentino Rossi, yakni di tempat ke-9, tentu saja Poncharal bahagia dengan pencapaian Danilo Petrucci.

Menariknya, hasil Petrucci di MotoGP Italia 2021 tidak membuat Poncharal kaget.

Poncharal mengklaim dirinya sudah menduga Petrucci bakal caplok posisi 10 besar.

Pada akhirnya Poncharal menyampaikan harapan selanjutnya di MotoGP 2021.

"Saya sudah menduga sebelum balapan bahwa Danilo (Petrucci) bakal finis di 10 besar," katanya.

"Ini menunjukkan bahwa kami tidak jauh dari perebutan gelar juara."

"Kita harus menjaga hasil yang baik dan semangat bertarung ini," pungkas Poncharal.

Baca Juga: Pinang Marc Marquez Gabung Timnya di MotoGP, Valentino Rossi Wajib Penuhi Syarat Ini

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Speedweek.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X