Palu Diketok! UFC Sabung Pesakitan Israel Adesanya dengan Gorila Pembunuh

By Fiqri Al Awe - Kamis, 20 Mei 2021 | 21:30 WIB
Si Gorila Pembunuh UFC, Jared Cannonier kala meng-KO, Jack Hermansson pada 28 September 2019.
TWITTER
Si Gorila Pembunuh UFC, Jared Cannonier kala meng-KO, Jack Hermansson pada 28 September 2019.

JUARA.NET - UFC mengunggah poster duel pecundang Israel Adesanya, Paulo Costa, melawan jagoan berjulukan Si Gorila Pembunuh, Jared Cannonier.

Teka-teki penyabungan besar di kelas menengah UFC akhirnya terbongkar.

Sejatinya kelas UFC yang dirajai Israel Adesanya ini menghadirkan pertempuran Paulo Costa melawan Robert Whittaker.

Akan tetapi, duel tersebut terpaksa batal lantaran masalah kesehatan Paulo Costa.

Batalnya duel melawan Robert Whittaker akhirnya membuat Paulo Costa didesas-desuskan bakal melawan Si Gorila Pembunuh UFC, Jared Cannonier.

Benar saja, UFC baru-baru ini meresmikan penyabungan mereka.

Dalam media sosialnya, UFC membeberkan pertempuran Paulo Costa vs Jared Cannonier bakal mentas pada tanggal 21 Agustus mendatang.

Baca Juga: Penyabungan Jagoan Top 10 Divisinya Israel Adesanya Dapat Jadwal Baru

Costa terakhir kali naik oktagon pada bulan September tahun 2020.

Menebar teror di kelas menengah UFC sebagai jagoan tak pernah kalah, Costa menelan pil pahit kekalahan pertama dari Adesanya.

Tak cuma kalah, Costa bahkan dibulan-bulani oleh Adesanya.

Otot besar jagoan UFC asal Brasil ini hanya mampu bertahan dua ronde menghadapi gempuran dari Adesanya.

Poster duel dua jagoan sangar kelas menengah UFC, Paulo Costa (kiri) vs Jared Cannonier (kanan).
INSTAGRAM/UFC
Poster duel dua jagoan sangar kelas menengah UFC, Paulo Costa (kiri) vs Jared Cannonier (kanan).

Di sisi lain, calon lawannya, Jared Cannonier, juga tengah dalam tren tak kalah mengenaskan.

Manggung satu bulan setelah duel Costa vs Adesanya, Cannonier dikalahkan petarung kuat kelas menengah UFC lainnya, Robert Whiittaker.

Kekalahan dari Whittaker menjadi hasil negatif pertama usai tiga kemenangan berturut-turut yang Cannonier petik sedari tahun 2018.

Berdasarkan hasil tersebut, tentu Cannonier bakal makin bersemangat pada seri duel UFC melawan Costa nanti.

Baca Juga: Ketimbang Paulo Costa, Malaikat Maut Sebut Kelvin Gastelum Tidak Lebih Rumit

Tentu ia berkewajiban untuk menunjukkan bahwa Si Gorila Pembunuh masih haus akan darah.

Sama dengan Cannonier, Costa juga pastinya akan tampil penuh motivasi dalam pertarungan tersebut.

Jika dilirik dari gaya duel mereka, baik Costa maupun Cannonier merupakan jagoan UFC yang sama-sama memanfaatkan kekuatan pukulan.

Costa total sudah memetik 11 kesuksesan KO dari 14 total kemenangannya, sedangkan Cannonier menggondol sembilan kemenangan KO dari 13 kali mengalahkan lawan.

Satu hal yang wajib Cannonier waspadai adalah ilmu bela diri Brazilian jiu-jitsu yang dimiliki oleh Costa.

Meski di satu sisi, mengalahkan pemegang sabuk hitam BJJ bukanlah hal baru yang dilakukan oleh Cannonier.

Pasalnya ia juga pernah mengalahkan pemegang sabuk hitam BJJ lainnya di UFC, David Branch, pada tahun 2018.

Baca Juga: Bikin Tangan Lawan Patah dengan Sekali Sepakan, Jagoan UFC Tetap Ogah Ketemu Khabib

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Instagram


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X