Mobil Mau Dicuri, Raja KO Tunjukkan Pukulan Kematian untuk Si Maling

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Rabu, 19 Mei 2021 | 10:15 WIB
Derrick Lewis, jadi raja KO kelas berat UFC di UFC Fight Night 174, Minggu (9/8/2020) WIB.
TWITTER @STANKYMMA
Derrick Lewis, jadi raja KO kelas berat UFC di UFC Fight Night 174, Minggu (9/8/2020) WIB.

JUARA.NET - Raja KO kelas berat UFC, Derrick Lewis, baru saja menghajar maling yang mencoba mencuri mobil pribadi miliknya.

Penantang gelar juara kelas berat UFC, Derrick Lewis, sepertinya bakal tampil mengambil alih posisi Jon Jones untuk menghadapi Francis Ngannou.

Awalnya Jon Jones direncanakan akan menghadapi pemenang laga antara Stipe Miocic vs Francis Ngannou di UFC 260.

Setelah Francis Ngannou keluar sebagai pemenang dan tampil sebagai raja baru kelas berat UFC, permasalahan mengenai bayaran Jon Jones justru membuyarkan rencana tersebut.

Permintaan gaji yang dilayangkan Jon Jones terbilang tidak masuk akal dan sulit bagi pihak UFC untuk menyanggupi permintaan tersebut.

Belum menemui titik temu hingga sekarang, Presiden UFC, Dana White, memutuskan mengganti Jon Jones dengan Derrick Lewis untuk menghadapi Francis Ngannou.

Jelang persiapan menghadapi Francis Ngannou untuk perebutan sabuk juara kelas berat UFC, Si Raja KO baru-baru ini sedang terlibat masalah.

Bukan bermasalah dengan pihak UFC, Raja KO justru terlibat permasalahan dengan seorang maling.

Melalui media sosial, Derrick Lewis mengunggah video dirinya menggagalkan sebuah aksi pencurian mobil yang kemudian ditangani oleh Kepolisian Houston.

Baca Juga: Jon Jones Asyik-asyik Saja Jadi Pengangguran setelah Dicuekin UFC

Nasib apes untuk si maling karena kendaraan yang ia coba curi merupakan mobil SUV milik Si Raja KO, Derrick Lewis.

"Si sialan memilih mobil yang salah untuk dia curi. Dia baik-baik saja," tulis Derrick Lewis dalam unggahannya tersebut.

Dilansir Juara.net dari BJPenn dan Twitter, Derrick Lewis mengatakan "Si sialan mencoba untuk mencuri kendaraan saya."

Punya kesempatan untuk lakukan pemanasan jelang menghadapi Francis Ngannou di arena oktagon, Derrick Lewis pun mengunggah sebuah Instastory bahwa dirinya telah menghajar si maling.

Pesan dalam Instastory tersebut menunjukkan gambar buku jarinya yang memar dan dia mengatakan itu semua sepadan.

Melalui MMAFighting, kejadian itu dikonfirmasi dengan Kepolisian Houston bahwa insiden tersebut terjadi pada pukul 9 pagi waktu setempat.

Derrick Lewis mengatakan kejadian tersebut terjadi setelah dirinya kembali dari tempat latihan.

Baca Juga: Tak Pantas Diberi Bayaran Mahal! Si Kisruh Ungkap Borok Jon Jones

Lewis mendengar suara di sisi sebelah kursi pengemudi di mana dia melihat pencuri yang diduga mencoba masuk ke mobilnya menggunakan obeng.

"Mr. Lewis mengatakan dia menghampiri pelaku, menghajar dia, menjatuhkannya, dan menahan hingga polisi datang,"

"Itu cara yang bagus menangani permasalahan ini," ucap salah satu petugas Kepolisian Houston.

Polisi mengatakan pelaku sedang mendapatkan perawatan akibat sempat menerima pukulan dari Derrick Lewis karena mencoba melakukan aksi pencurian.

Pelaku akan diproses untuk penahanan pada Kamis sore dan akan menghadapi tuntutan akibat aksi pencurian terhadap mobil Derrick Lewis.

Untung bagi si maling, Lewis tidak menghajarnya lebih lanjut sehingga dia terhindar dari cedera yang lebih parah.

Baca Juga: Jon Jones Makin Dibuang, Stipe Miocic Bakal Lawan Pemenang Laga Ini

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Instagram, bjpenn.com, Twitter


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X