Dihindari Petarung 10 Besar, Nasib Jagoan Klan Khabib Bak Kamaru Usman

By Reinaldo Suryo Negoro - Selasa, 18 Mei 2021 | 19:00 WIB
Momen, Islam Makhachev (kiri) melakukan kuncian armbar mengerikan pada, Drew Dober pada UFC 259.
INSTAGRAM/UFCRUSSIA
Momen, Islam Makhachev (kiri) melakukan kuncian armbar mengerikan pada, Drew Dober pada UFC 259.

JUARA.NET – Legenda UFC, Daniel Cormier, mengatakan bahwa penolakan dari sejumlah jagoan ranking Top 10 kelas ringan terhadap Islam Makhachev mengingatkannya dengan apa yang dialami Kamaru Usman dulu.

Islam Makhchev bakal mentas pada gelaran UFC seminggu setelah duel trilogi antara Conor McGregor melawan Dustin Poirier di UFC 264.

Pada tanggal 17 Juli, Islam Makhachev bakal berduel dengan jagoan non-ranking, Thiago Moises.

Duel itu disebut-sebut sebagai wujud frusteasi dari Islam Makhachev terhadap ketiadaan petarung ranking 10 besar yang mau berduel dengannya.

Sebelum ini, petarung asal Dagestan tersebut sudah melayangkan beberapa tantangan kepada petarung-petarung ranking 10 teratas kelas ringan.

Nama-nama petarung yang mendapat tantangan Makhachev tersebut antara lain Miichael Chandler, Dan Hooker, Paul Felder, dan yang teranyar Rafael dos Anjos.

Namun, petarung-petarung tersebut diduga menghindar dari duel melawan Islam Makhachev.

Legenda sekaligus komentator UFC, Daniel Cormier, memberikan pendapatnya mengenai penolakan dari petarung-petarung tersebut kepada Islam Makhachev.

Baca Juga: Sabuk Charles Oliveira Hanya Titipan, Nanti Diminta Islam Makhachev

 

Cormier berkata bahwa kisah petarung ranking 10 tersebut mirip dengan raja kelas welter saat ini, Kamaru Usman, pada saat kemunculannya.

"Tidak ada yang akan melawan dia. Islam Makhachev akan menghancurkan mereka semua.” kata Daniel Cormier seperti dilansir Juara.net dari Sportskeeda.

“Dia akan mengalahkan mereka semua.”

“Saya tahu pasti, duel tersebut ditawarkan kepada Paul Felder.”

“Duel tersebut ditawarkan kepada RDA.”

“Duel itu ditawarkan kepada sejumlah petarung di 10 besar dan petarung-petarung ini tidak akan melawannya.”

“Saya tidak tahu apa lagi yang bisa dia lakukan selain bersaing, menghasilkan uang, dan terus berusaha menuju kejuaraan."

"Itu sangat mengingatkan saya pada saat Kamaru Usman baru muncul," pungkas sahabat Khabib ini.

Baca Juga: Islam Makhachev adalah Petarung Kelas Ringan Paling Hebat di Dunia

 

Punya kisah seperti Kamaru Usman, tidak menutup kemungkinan Islam Makhachev juga bakal menjadi juara di divisinya.

Islam Makhachev sendiri memang digadang-gadang bakal menjadi juara masa depan kelas ringan UFC.

Hal yang melatarbelakangi penilaian ini adalah gaya bertarung yang sangat mirip Khabib Nurmagomedov, yang membuat Si Elang menjadi juara pada era sebelum Charles Oliveira.

Selain itu, pelatih American Kickboxing Academy, Javier Mendez, juga pernah mengatakan bahwa Islam Makhachev adalah petarung yang bisa mengalahkan Si Elang dalam sebuah sparring.

Khabib sendiri juga memprediksi bahwa petarung dengan rekor 19-1 tersebut bakal menjadi juara kelas ringan pada akhir tahun ini.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Juara.net, Sportskeeda


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X