Tak Kalah Barbar dari Indonesia, Tawuran Antarpenonton Pecah di UFC 262

By Fiqri Al Awe - Minggu, 16 Mei 2021 | 17:00 WIB
Situasi UFC 262 (16/5/2021) yang sempat diwarnai pertarungan antar penonton.
TWITTER/CONOFCOMBAT
Situasi UFC 262 (16/5/2021) yang sempat diwarnai pertarungan antar penonton.

JUARA.NET - Di balik aksi para jagoan pada UFC 262, terselip aksi tawuran antarpenonton yang tak kalah barbar dari oknum suporter di Indonesia.

Bicara soal tawuran penonton, agaknya sudah terlalu klise jika dibahas di Indonesia.

Namun, bagaimana jika tawuran antarpenonton terjadi di ajang UFC?

Minggu pagi hingga siang (16/5/2021) WIB, organisasi tarung MMA nomor wahid di dunia, UFC, menggelar seri besar mereka.

Bertajuk UFC 262, jadwal tarung digelar di Toyota Center, Houston, Texas, Amerika Serikat.

Dilansir Juara.net dari ESPN, total lebih dari 16 ribu penonton hadir memadati Toyota Center untuk melihat hajatan UFC 262 secara langsung.

Jumlah penonton pada UFC 262 ini bahkan memecahkan rekor penonton terbanyak yang pernah memadati arena duel tersebut.

Sayangnya, jadwal UFC 262 diwarnai dengan kejadian yang cukup mengejutkan dari barisan bangku penonton.

Baca Juga: Hasil UFC 262 - Semua Beri Jalan! Inilah Pewaris Khabib sebagai Raja UFC

Tepat saat pertarungan antara Lando Vennata vs Mike Grundy terjadi, tawuran antarpenonton mewarnai seri UFC 262.

Dari beberapa video yang beredar di media sosial, terpantau terdapat tiga pria terlibat pertikaian tersebut.

Beruntung, pihak keamanan berhasil melerai kerusuhan dan situasi kembali kondusif hingga UFC 262 berakhir.

Menariknya, momen perkelahian antarpenonton ini sempat disadari oleh mantan petarung yang kini menjadi komentator, Daniel Cormier.

Saat tengah bertugas memandu bentrokan, Daniel Cormier salah fokus mengomentari perkelahian yang terjadi di bangku penonton.

"Mereka bertarung di bangku penonton," kata sang legenda UFC di tengah duel Lando Vennata vs Mike Grundy.

Di UFC sendiri, tawuran semacam ini bukanlah sesuatu yang baru.

Siapa yang bisa melupakan kerusuhan besar yang terjadi pada seri UFC 229 beberapa tahun yang lalu.

Baca Juga: Dalang Kerusuhan Khabib-McGregor Bikin Jagoan Sangar UFC Tunggang Langgang

Saat itu, duel utama mempertemukan Khabib Nurmagomedov vs Conor McGregor.

Berbekal tensi yang terlalu panas dari sebelum duel, kerusuhan akhirnya pecah tepat setelah Khabib Nurmagomedov sukses mencekik Conor McGregor.

Khabib Nurmagomedov bahkan menerima hukuman karena amukannya terhadap Dillon Danis.

Pada akhirnya, pertarungan UFC 262 menjadi milik Lando Vennata yang menang via angka mutlak.

Vennata memang tampil sangat sempurna saat mengalahkan Mike Grundy.

Bagaimana tidak? Dia menunjukkan takedown defence atau pertahanan dari bantingan yang memesona.

Dilansir Juara.net dari Essentially Sports, Vennata tercatat menangkis 17 dari 20 usaha bantingan yang dilakukan oleh Grundy.

Baca Juga: Hasil UFC 262 - Hujan Usaha Bantingan, Korban Tony Ferguson Menang Manis

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, Twitter, essentiallysports.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X