UFC Vegas 26 - Sudah Dandan, Duel Amanda Ribas Lawan Angela Hill Batal

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 9 Mei 2021 | 05:00 WIB
Petarung UFC, Amanda Ribas.
INSTAGRAM/AMANDAUFCRIBAS
Petarung UFC, Amanda Ribas.

JUARA.NET - Kabar buruk terus menimpa gelaran UFC Vegas 26 yang kehilangan satu per satu petarungnya.

Sejak awal, hajatan UFC Vegas 26 yang digelar pada Minggu (9/5/2021) WIB memang seperti terkutuk terkait ketersediaan para petarungnya.

Duel Cory Sandhagen vs TJ Dillashaw yang tadinya dijadwalkan menjadi main event UFC Vegas 26 batal tergelar.

Dillashaw terpaksa mundur karena cedera.

Jauh sebelum itu, rencana UFC mengadu Holly Holm dengan Julianna Pena serta Roxanne Modafferi kontra Taila Santos di UFC Vegas 26 juga batal.

Baca Juga: UFC Vegas 26 - Si Seksi Karate Michelle Waterson Ingin ke Indonesia

Francisco Figueiredo, adik juara kelas terbang UFC, Deiveson Figueiredo, berkali-kali mengalami perubahan lawan sampai akhirnya ikut batal mentas.

Duel Donald Cerrone vs Diego Sanchez juga harus bubar sebelum digelar.

Sanchez mengalami sengketa dengan UFC dan didepak dari daftar petarung.

Cerrone kemudian mendapatkan lawan baru, yakni Alex Morono.

Pada hari timbang badan, Jumat (7/5/2021), UFC Vegas 26 kehilangan dua pertarungan lagi.

Ryan Benoit dan Philipe Lins sakit setelah menjalani penurunan berat badan yang ekstrem sehingga duel mereka dibatalkan.

Hanya beberapa jam sebelum UFC Vegas 26 dimulai, satu lagi pertarungan dibatalkan.

Kali ini duel Amanda Ribas kontra Angela Hill yang urung digelar.

Penyebabnya hasil tes COVID-19 yang dijalani Ribas mengeluarkan hasil positif.

Baca Juga: UFC Vegas 26 - Goyang-goyang di Atas Timbangan, Jagoan Ini Didepak dari Jadwal

Padahal, kedua jagoan perempuan sudah berdandan merapikan rambutnya untuk menjalani pertarungan.

"Jadi, teman-teman, kalian bisa lihat, rambut saya sudah siap. Saya sudah siap," kata Ribas di Instagram Story seperti dikutip dari MMA Junkie.

"Saya datang ke sini dengan hasil tes negatif, kemudian menerima kabar saya sekarang positif," lanjutnya.

Ribas dinyatakan positif terinfeksi COVID-19 tanpa gejala.

Angela Hill juga mengungkapkan dia sudah berdandan merapikan rambut afro-nya saat UFC memberikan kabar duel itu dibatalkan.

"Mereka seharusnya mengabari saya sebelum rambut afro saya dirapikan," tulis Hill di akun media sosialnya.

"Tetapi, kesehatan adalah hal yang paling penting. Semoga cepat pulih kepada Ribas dan timnya."

Dengan pembatalan terbaru ini, UFC Vegas 26 tinggal menyisakan 9 pertarungan.

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MMAjunkie.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X