Aleix Espargaro Terbaru, Total 4 Pembalap Jalani Operasi Arm Pump Musim Ini

By Reinaldo Suryo Negoro - Kamis, 6 Mei 2021 | 18:45 WIB
Pembalap Aprilia Gresini, Aleix Espargaro, saat tampil pada latihan bebas MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Italia, 12 September 2020.
TWITTER.COM/CRASH_MOTOGP
Pembalap Aprilia Gresini, Aleix Espargaro, saat tampil pada latihan bebas MotoGP San Marino di Sirkuit Misano, Italia, 12 September 2020.

JUARA.NET – Aleix Espargaro menjadi pembalap MotoGP terbaru yang bakal menjalani operasi arm pump setelah sebelumnya sudah ada 3 orang melakoni prosedur yang sama.

Pada sesi tes MotoGP 2021 pada Senin (3/5/2021), Aleix Espargaro diketahui cuma bisa melahap 12 lap.

Hal itu rupanya karena Aleix Espargararo mengalami cedera arm pump pada lengan kanannya.

Akibatnya, Espargaro pun harus menjalani operasi setelah balapan di Le Mans pada 16 Mei mendatang.

Pembalap Spanyol itu menjelaskan kronologi kala dia mengalami arm pump.

"Pada lap-lap terakhir saya mengalami sedikit pump di lengan kanan," kata Aleix Espargaro seperti dilansir Juara.net dari Crash.net.

"Saya tidak memiliki kekuatan untuk mengerem dengan keras.”

“Saya sangat menderita di lengan kanan, jadi saya kehilangan sedikit performa pada pengereman.”

Baca Juga: Dinilai Kurang Profesional, Johann Zarco Tak Layak Bela Repsol Honda

 

“Saya pernah menjalani operasi lebih dari sepuluh tahun yang lalu.”

“Tetapi, sekarang saya sudah berbicara dengan dokter. Mungkin saya harus melakukan operasi lagi karena bisa jadi ada aliran darah yang menyumbat ke otot lagi.”

“Jadi, saya akan melakukan beberapa tes pada Senin atau Selasa karena saya menderita. Itu tidak normal."

Setelah balapan di Le Mans, Espargaro akan menjalani operasi menjelang balapan berikutnya di Mugello pada 30 Mei.

"Mugello menurut saya sirkuit terburuk dalam kalender untuk membawa arm pump.”

“Saya sangat menderita selama bagian terakhir balapan itu dan saya bukan satu-satunya."

“Jadi, mari kita lihat apakah saya bisa memperbaikinya di sana."

Espargaro merasa performa motor yang makin meningkat menyebabkan cedera tersebut.

"Balapannya hampir 20 detik lebih cepat dari tahun lalu. Itu berarti akselerasi motornya luar biasa.”

Baca Juga: Jelang MotoGP Belanda 2019 - Setelah Cedera di Barcelona, Aleix Espargaro Ingin Turun di Assen

 

“Dari satu tikungan kecil ke tikungan lainnya, Anda mencapai lebih dari 200 km per jam."

“Jadi Anda harus menanganinya dan hal itu sangat sulit.”

“Saya tidak berpikir itu hanya Jerez. Saya pikir motor MotoGP setiap saat lebih cepat, lebih cepat, dan lebih cepat.”

“Lebih banyak downforce, lebih banyak aerodinamika, dan lebih banyak tenaga.”

“Kami bukan mesin seperti sepeda motor. Kami adalah manusia.”

“Saya suka mencoba hal-hal baru yang berbeda agar lebih bugar, tetapi saya tidak tahu apa lagi yang bisa kami lakukan untuk melatih ini."

“Mungkin saya bisa sedikit mengubah posisi di atas sepeda motor untuk mendapatkan sesuatu, saya tidak tahu.”

"Saya penasaran karena hampir sepuluh tahun di MotoGP dan saya benar-benar tidak pernah mengalami masalah arm pump ini. Jadi, ini adalah sesuatu yang baru," pungkas pembalap berusia 31 tahun ini.

Baca Juga: Berita MotoGP - Bradley Smith Panik Ketika Tahu Akan Menabrak Aleix Espargaro

 

Dengan begitu, kini total sudah ada empat pembalap yang menjalani operasi arm pump di MotoGP 2021.

Selain Espargaro, ada Fabio Quartararo yang menjalani operasinya pada Selasa lalu.

Masalah arm pump menyebabkan Quartararo yang hampir menang di MotoGP Spanyol 2021 harus finis di tempat ke-12.

Sebelum itu juga sudah ada nama pembalap yang menjadi juara di MotoGP Spanyol 2021, Jack Miller, dan pembalap Tech3, Iker Lecuona, di sela balapan di Qatar dan Portimao.

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Crash.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X