Tumbangkan Gangster UFC, Jake Paul Berpeluang Menghadapi Lawan Impian

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Rabu, 28 April 2021 | 19:00 WIB
Youtuber yang beralih sebagai petinju, Jake Paul.
TWITTER.COM/BOXINGSCENE
Youtuber yang beralih sebagai petinju, Jake Paul.

JUARA.NET - Petinju YouTuber, Jake Paul, percaya bahwa jagoan gangster UFC, Nate Diaz, yang akan jadi lawan dia dalam duel tinju selanjutnya.

Artis YouTube asal Amerika Serikat, Jake Paul, kini menjadi buruan banyak atlet olahraga adu jotos.

Pasalnya, YouTuber dengan 20,3 juta subscriber ini semakin bertingkah kurang ajar setelah mampu mengalahkan mantan juara MMA, Ben Askren, pada 17 April lalu.

Ben Askren yang notabene dikenal lemah dengan gaya tarung striking dengan mudahnya dikalahkan Jake Paul melalui KO cepat di ronde pertama dalam duel tinju.

Melalui hasil ini, Jake Paul berhasil mencatatkan rekor tiga kemenangan tanpa kalah di sepanjang kariernya sebagai petinju profesional.

Mampu mengalahkan Ben Askren yang dulunya berstatus juara kompetisi MMA terkemuka, yaitu Bellator dan ONE Championship, membuat Jake Paul halu setengah mati.

Jake Paul sesumbar bahwa dirinya akan melawan jagoan gangster UFC, Nate Diaz, untuk duel tinju selanjutnya.

Meski Jake Paul memprediksi orang-orang akan segera meremehkannya dalam pertarungan melawan Nate Diaz, tetapi mereka akan tetap menonton duel tersebut.

Melalui wawancara bersama reporter ESPN, Ariel Helwani, Jake Paul mengklaim bahwa duelnya melawan Nate Diaz akan jadi pertarungan dengan penghasilan pay-per-view tertinggi.

Baca Juga: Demi Keamanan Legenda UFC, Kamaru Usman vs Jake Paul Akan Terjadi

"Saya pikir Nate Diaz. Saya pikir orang-orang akan segera mencoret nama saya saat melawannya."

"Seperti seseorang melihat wawancara ini sekarang, mereka berkata: 'Oh, bocah ini gila. Nate Diaz itu buas, dia akan membunuh Jake. Dia sudah tidak waras, bla, bla, bla'."

"Namun mereka akan mengikutinya dan melihatnya, bukan? Itu dua nama besar dan akan menghasilkan keuntungan pay-per-view yang luar biasa."

"Kemudian ketika mereka melihat saya melenyapkannya, rahang mereka akan ternganga."

Jake Paul juga mengatakan bahwa kemenangan atas Nate Diaz akan membuka pintu buat dirinya melawan bintang besar UFC, Conor McGregor.

Paul lebih lanjut menjelaskan bahwa dia ingin melakukan duel besar ini segera dan tidak akan menunggu lebih lama.

"Mereka bahkan tidak akan tahu bagaimana mereka bereaksi, mereka akan berpikir duel ini sudah diatur."

"Tepat pada momen tersebut, hal itu sudah tidak terelakkan untuk bertarung melawan Conor McGregor karena saya mengalahkan seseorang yang mengalahkan Anda, Conor."

"Duel Jake Paul vs Conor McGregor akan jadi sebuah laga besar dan kenapa harus menunggu lebih lama lagi?"

Baca Juga: Sahabat Khabib Akhirnya Mau Lawan Jake Paul tetapi dengan Syarat Ini

"Anda tahu, saya tidak butuh berlama-lama di olahraga ini."

"Saya tidak akan mencoba berduel 100 kali, jadi kenapa harus menunggu? Mari kita lakukan duel terbesar secepatnya," pungkas Jake Paul dikutip Juara.net dari Sportskeeda dan ESPN.

Akan tetapi, Jake Paul dipastikan harus menunggu sedikit lebih lama jika benar-benar ingin melawan Nate Diaz di ring tinju.

Pasalnya, Nate Diaz saat ini sedang menatap duelnya sendiri di oktagon setelah absen dari UFC selama lebih dari setahun.

Diaz dijadwalkan akan menghadapi Leon Edwards pada seri UFC 262, 15 Mei mendatang.

Jadi, lawan realistis yang bisa dihadapi Jake Paul sekarang adalah seorang petinju berkebangsaan Inggris, Tommy Fury.

Namun, semua itu bisa saja berubah jika Nate Diaz memiliki ketertarikan menghadapi Jake Paul.

Sejauh ini belum ada respons dari jagoan gangster UFC tersebut, namun penggemar dipastikan akan tertarik melihat Jake Paul dihabisi oleh sosok yang dikenal beringas di oktagon, yaitu Nate Diaz.

Baca Juga: Perseteruan Naik Level, Kali Ini Jake Paul Serang Bos UFC Dana White

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, Sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X