Makin Menggeliat di MotoGP 2021, Aprilia Kian Pede Teror Yamaha dan Ducati

By Fiqri Al Awe - Jumat, 23 April 2021 | 05:00 WIB
Pembalap MotoGP dari tim Aprilia Racing Team Gresini, Aleix Espargaro.
Aprilia Racing
Pembalap MotoGP dari tim Aprilia Racing Team Gresini, Aleix Espargaro.

JUARA.NET - Performa yang kian menanjak pada MotoGP 2021 membuat Max Biaggi makin optimistis pada perkembangan tim Aprilia.

Hingga tiga seri balapan di MotoGP 2021, Aprilia mulai menunjukkan geliatnya.

Bayangkan saja, pabrikan asal Negeri Pizza itu berhasil menyabet 10 besar berturut-turut pada tiga seri MotoGP 2021 sejauh ini.

Pada MotoGP Portugal 2021 lalu, pembalap Aprilia, Aleix Espargaro, memetik posisi ke-6, lebih bagus ketimbang pembalap gaek Yamaha, Valentino Rossi, yang gagal finis.

Aleix Espargaro bahkan berhasil mengasapi Marc Marquez pada seri tersebut.

Teror Aprilia di MotoGP 2021 makin lengkap setelah mantan pembalap Ducati, Andrea Dovizioso, bergabung sebagai test driver atau pembalap pengembang.

Tahun depan, Andrea Dovizioso juga kemungkinan besar akan menjadi pembalap Aprilia.

Pengalaman luar biasa Andrea Dovizioso tentu akan membuat Aprilia tampil lebih ganas di kelas MotoGP.

Atas pencapaian tersebut, tak heran jika mantan pembalap MotoGP, Max Biaggi, mulai optimistis dengan Aprilia.

Baca Juga: Kecelakaan Horor MotoGP Portugal 2021 Sempat Bikin Marc Marquez Keder

Target besar juga langsung dipasang Max Biaggi bagi Aprilia.

Berkaca dari Suzuki, Max Biaggi yakin Aprilia mampu memepet Yamaha dan Ducati yang sudah lebih dahulu melesat.

"Suzuki bukanlah motor yang cepat, tetapi selalu berada di depan," kata Biaggi dilansir Juara.net dari Corsedimoto.

"Kami akan mencoba untuk mengikutinya dan akhirnya lebih dekat dengan Yamada serta Ducati," tandas mantan pembalap MotoGP yang juga pernah membalap di WSBK ini.

Tak lupa Biaggi membeberkan alasan ia berani memasang target besar tersebut.

Yang jelas, Biaggi mengklaim Aprilia sudah mengalami peningkatan besar dari tahun ke tahun.

"Stabilitas hasil menunjukkan bahwa proyek ini menghasilkan peningkatan yang besar dari satu tahun ke tahun berikutnya," tutur Biaggi.

Meski begitu, Biaggi tentu tidak ingin terlalu cepat merasa puas.

Baca Juga: Kecelakaan Horor MotoGP Portugal 2021 Sempat Bikin Marc Marquez Keder

"Masih ada peningkatan yang perlu dikejar, ini hanyalah bukti," katanya.

Gubahan besar memang dilakukan Aprilia dalam proyek RS-GP pada tahun ini.

Sasis (kerangka motor), mesin, bagian aerodinamik, dan knalpot baru dijajal guna ikut meramaikan perebutan gelar juara MotoGP 2021.

Meski masih belum bisa bersaing untuk berebut podium, hasil finis ke-6 di MotoGP Portugal 2021 memang sangat luar biasa.

Apalagi, jarak Aleix Espargaro dengan juara seri tersebut, Fabio Quartararo, terpaut waktu yang cukup mepet.

Selain itu, poin perdana pembalap Aprilia lainnya, Lorenzo Savadori, juga didapatkan pada seri akhir pekan lalu.

Baca Juga: MotoGP Portugal 2021 Selesai, Pak Guru Valentino Rossi Bagikan Rapor untuk Murid-muridnya

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Corsedimoto.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X