Lakoni Duel Hidup Mati, Jagoan Brutal Malah Mengeluh karena Diet

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Jumat, 2 April 2021 | 06:00 WIB
Petarung UFC asal Amerika Serikat, Mike Perry.
TWITTER.COM/PLATINUMPERRY
Petarung UFC asal Amerika Serikat, Mike Perry.

JUARA.NET - Jagoan kelas welter UFC, Mike Perry, mengatakan bahwa kelas menengah harus menjadi masa depannya setelah mengeluh kerasnya jalani diet.

Mike Perry dikenal sebagai salah satu jagoan UFC yang kontroversial.

Hal itu terjadi karena sikap dan tindakan Mike Perry yang tak bisa diprediksi.

Terlepas tingkahnya yang sulit diprediksi, Mike Perry juga dikenal sebagai salah satu jagoan yang menghibur saat dirinya tampil di kondisi terbaik.

Sayangnya, penampilan yang tidak konsisten dan seringnya bertingkah buruk membuat duel berikutnya menjadi laga hidup dan mati untuk Perry.

Mike Perry dijadwalkan akan tampil melawan Daniel Rodriguez pada 10 April mendatang di seri UFC Vegas 23.

Banyak orang memprediksi Mike Perry harus meraih kemenangan supaya tidak dibuang oleh UFC.

Pasalnya, dari 9 penampilan sebelumnya, Mike Perry hanya mampu meraih 3 kemenangan.

Baca Juga: Dipukuli Petinju YouTuber, Jagoan UFC Peringatkan Dana White Bakal Kalah Taruhan

Sialnya, sembilan hari jelang pertandingan, Mike Perry mengaku mengalami kesulitan di masa penurunan berat badan.

"Bro, diet dan menurunkan berat badan adalah hal yang terburuk. Saya tidak bisa hidup seperti ini. Kelas menengah sepertinya adalah masa depan saya." tulis Mike Perry dikutip Juara.net dari BJPenn dan Twitter.

Mike Perry kembali bertanding setelah menerima kekalahan dari Tim Means di bulan November.

Saat itu Perry akhirnya bertarung di kelas catchweight akibat gagal mencapai batas berat badan.

Meski menerima kritik keras akibat perbuatannya, sepertinya petarung berusia 29 tahun itu tidak begitu mempermasalahkan hal tersebut.

Mengingat beberapa hal kontroversial yang telah dilakukan Mike Perry selama beberapa tahun terakhir ini, para penggemar pasti berpikir UFC akan mempertimbangkan untuk mendepaknya jika kalah dalam pertarungan ini.

Para penggemar dan ahli di UFC tahu bahwa Mike Perry memliki potensi saat berada di oktagon.

Tetapi, jika dirinya terus melakukan perbuatan bodoh, bisa saja kariernya di UFC akan berakhir.

Baca Juga: Aslinya Kalahan, Jagoan ini Tawarkan Diri Jadi Lawan Leon Edwards

Namun, masih ada peluang untuk Mike Perry pada 10 April mendatang untuk melakukan penebusan atas perbuatan bodohnya.

Lawannya, Daniel Rodriguez, bukanlah sosok yang bisa dianggap enteng.

Akan tetapi, jika Perry benar-benar serius dan tampil dengan performa terbaik, diyakini dirinya bakal bisa meraih kemenangan.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : juara.net, bjpenn.com, Twitter


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X