Hasil UFC Vegas 22 - Tragis, Istri Susul Suami Nyungsep Alami Kekalahan

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 21 Maret 2021 | 10:40 WIB
Petarung Cheyanne Buys mendapatkan kontrak dari UFC.
MMA JUNKIE
Petarung Cheyanne Buys mendapatkan kontrak dari UFC.

JUARA.NET - Pasangan suami istri, JP Buys dan Cheyanne Buys, tidak mengalami malam yang baik di UFC Vegas 22.

Cheyanne Buys tampil dalam salah satu laga main card UFC Vegas 22, Minggu (21/3/2021) WIB, melawan Montserrat Ruiz.

Laga ini adalah debut UFC baik untuk Cheyanne Buys maupun Montserrat Ruiz.

Buys sedang dalam rentetan 4 kemenangan beruntun, termasuk di Dana White's Contender Series pada tahun lalu yang membuatnya mendapatkan kontrak dari UFC.

Di lain pihak, Ruiz juga dalam performa bagus dengan 9 kali menang dalam 10 pertarungan selama karier profesionalnya.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 22 - Bertarung Sabar, Tukang KO Kirim Lawan Mencium Lantai

Buys mengalami banyak kesulitan dari ronde ke ronde.

Di setiap ronde, lehernya hampir dikunci oleh Ruiz kendati berhasil melepaskan diri.

Tampaknya kesal mengalami banyak kesulitan mendominasi lawan, Buys mengakhiri laga tidak secara baik-baik dengan Ruiz.

Kedua petarung saling melemparkan sumpah serapah.

Cheyanne Buys dinyatakan kalah angka mutlak (28-29, 28-29, 27-29) dari Montserrat Ruiz.

Cheyanne Buys menyusul suaminya, JP Buys, mengalami kekalahan di UFC Vegas 22.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 22 - Jagoan Murtad Rekan Khabib Ngamuk Hitungan Detik

Sebelumnya, Cheyanne Buys sudah melihat sang suami dihajar KO oleh Bruno Silva di laga preliminary card.

Cheyanne Buys dan JP Buys pun membuat sejarah tetapi bukan sejarah yang positif.

Mereka menjadi pasangan suami istri pertama yang sama-sama kalah saat bertarung dalam card UFC yang sama.

Pada Februari tahun lalu, Mark De La Rosa dan Montana De La Rosa lebih dulu menjadi pasangan suami istri yang berlaga di jadwal UFC yang sama.

Ketika itu, Mark kalah tetapi istrinya, Montana, sukses meraih kemenangan. 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, Fox Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X