Sebelum Meninggal Dunia, Jagoan UFC Ini Sempat Tak Turuti Petuah Mike Tyson

By Fiqri Al Awe - Senin, 15 Maret 2021 | 21:30 WIB
Legenda tinju dunia, Mike Tyson ternyata pernah memberikan saran pada eks jagoan UFC, Kimbo Slice.
https://twitter.com/MikeTyson/media
Legenda tinju dunia, Mike Tyson ternyata pernah memberikan saran pada eks jagoan UFC, Kimbo Slice.

JUARA.NET - Mendiang jagoan UFC, Kevin Ferguson atau, Kimbo Slice, ternyata pernah tak mengindahkan nasihat legenda tinju, Mike Tyson, sebelum akhirnya meninggal dunia.

Kimbo Slice tentunya menjadi salah satu jagoan favorit penggemar UFC garis keras.

Latar belakang bertarungnya yang unik bak magnet yang membuat para penggemar langsung mengagumi sosok Kimbo Slice.

Kimbo Slice terjun ke dunia MMA setelah ia menebar teror di ajang tarung jalanan kota Miami, Amerika Serikat.

Di UFC, perjalanan Kimbo Slice juga terbilang cukup menarik.

Bertarung sebanyak dua kali, Kimbo Slice sempat mengantongi debut manis di UFC, juga mengalami kekalahan pahit pada pertarungan keduanya.

Selepas era UFC, Kimbo Slice hijrah ke ajang Bellator hingga dilaporkan meninggal dunia karena masalah jantung pada tahun 2016.

Di balik jalannya sebagai petarung MMA profesional, rupanya Kimbo Slice sempat mendapatkan sebuah saran dari legenda tinju, Mike Tyson.

Baca Juga: Mike Tyson Beri Peringatan Khusus untuk Jagoan Cantik UFC Zhang Weili

Dilansir Juara.net dari Talk Sport, Kimbo Slice dan Mike Tyson pernah bertemu di Miami.

Saat itu Kimbo Slice masih belum menjadi petarung MMA profesional.

Dalam pertemuan tersebut, Mike Tyson memberikan sebuah nasihat pada Kimbo Slice.

Legenda tinju berjulukan Si Leher Beton itu meminta Kimbo Slice untuk tidak menjadi petarung MMA profesional.

"Tyson bilang kepada Kimbo Slice: 'Sobat, saya adalah penggemar berat Anda.' Saya kaget bukan kepalang hal ini terjadi," cerita salah seorang teman Kimbo Slice.

"Saya tidak pernah melupakan ini, Tyson bilang: 'Bolehkan saya memberi Anda sebuah saran?'."

"Dia berkata: 'Jangan pernah menjadi petarung profesional'," tutup teman Kimbo Slice.

Saran dari Mike Tyson tersebut ternyata tidak Kimbo Slice turuti.

Baca Juga: Garansi Ngeri! Inilah Duel UFC Paling Brutal Tahun 2021 Pilihan Mike Tyson

Ia justru bergabung dengan ajang MMA profesional, Elite XC, dan lakoni debut pada tahun 2007.

Bertarung di Elite XC, Kimbo Slice sempat menggelar empat buah pertarungan yang luar biasa.

Kimbo Slice bahkan menggondol dua kemenangan cepat satu ronde pada dua pertarungan pertamanya di ajang Elite XC.

Kini Kimbo Slice memang sudah meninggal dunia, akan tetapi semangatnya masih selalu terkenang di UFC.

Apalagi suksesornya, Jorge Masvidal, juga masih aktif menghajar lawan di ajang tersebut.

Baca Juga: Cuma Omong Kosong, Manajer Kamaru Usman Bantah Klaim Jorge Masvidal

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : talkSPORT


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X