Masih Ada Urusan Belum Selesai, Nate Diaz Tuding Jorge Masvidal Gampangan

By Hernindya Jalu Aditya Mahardika - Senin, 1 Maret 2021 | 21:00 WIB
Petarung UFC, Nate Diaz, berbicara kepada pers seusai partai UFC 244 kontra Jorge Masvidal, Minggu (3/11/2019) pagi WIB.
TWITTER
Petarung UFC, Nate Diaz, berbicara kepada pers seusai partai UFC 244 kontra Jorge Masvidal, Minggu (3/11/2019) pagi WIB.

JUARA.NET - Nate Diaz terlihat menyerang Jorge Masvidal dengan memanggilnya seorang yang gampangan di media sosial Instagram.

Lama tak terlihat di UFC, Nate Diaz mengonfirmasi bahwa dirinya akan kembali bertarung di oktagon pada tahun ini.

Masih belum jelas siapa yang akan dilawannya, namun Nate Diaz menaruh harapan bisa menghadapi dua jagoan kelas ringan, Dustin Poirier atau Charles Oliveira.

Kendala berat badan, di mana Nate Diaz hanya mau berlaga di kelas welter, membuat duel tersebut sulit terjadi dalam waktu dekat.

Kondisi itu menimbulkan banyak pertanyaan soal siapa yang akan dihadapi Nate Diaz.

Baru-baru ini, Nate Diaz kembali memanaskan rivalitasnya dengan Jorge Masvidal.

Jagoan gangster itu memanggil sang rival dengan sebutan seorang wanita jalang yang gampangan di media sosial Instagram.

Dilansir Juara.net dari Sportskeeda, Diaz mengomentari rencana Masvidal untuk duel selanjutnya di unggahan milik ESPN MMA.

Komentar tersebut belum mendapatkan respons dari Jorge Masvidal di mana Gamebreed mengungkapkan akan kembali bertanding pada bulan September tahun ini.

Baca Juga: Bukan Conor McGregor, Dustin Poirier Ingin Lawan Petarung Ini Sebelum Pensiun

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh ESPN MMA (@espnmma)

Nate Diaz serang Jorge Masvidal melalui media sosial Instagram (28/2/2021)
INSTAGRAM.COM/ESPNMMA
Nate Diaz serang Jorge Masvidal melalui media sosial Instagram (28/2/2021)

Rivalitas antara Nate Diaz dan Jorge Masvidal dimulai saat mereka bertemu untuk memperebutkan sabuk gelar BMF di UFC 244 pada akhir 2019.

Saat itu Nate Diaz kembali dari hiatus dan berhasil mengalahkan Anthony Pettis di UFC 241.

Setelah itu Diaz menantang Masvidal untuk memperebutkan sabuk gelar BMF.

Namun, pertarungan tersebut berakhir antiklimaks setelah berjalan hampir menyentuh ronde keempat.

Saat itu pertandingan harus dihentikan akibat wasit melihat luka-luka yang diterima Diaz.

Nate Diaz mempertahankan diri dari serangan Jorge Masvidal pada UFC 244, Minggu (3/11/2019).
Nate Diaz mempertahankan diri dari serangan Jorge Masvidal pada UFC 244, Minggu (3/11/2019).

Setelah melihat kondisi Diaz yang mengalami luka di pelipis bagian kanan, dokter memutuskan untuk menghentikan pertarungan.

Kemenangan berhasil diraih Jorge Masvidal melalui TKO dengan penghentian dari dokter.

Dengan dihentikannya pertarungan itu, banyak penggemar berpendapat kedua petarung memiliki urusan yang belum selesai.

Baca Juga: Canelo Alvarez Menang Mudah, Jorge Masvidal Ungkap Pembicaraan dengan Sang Juara

Nate Diaz meminta untuk segera melakukan tanding ulang, namun hal tersebut belum terjadi sampai sekarang.

Bagaimanapun, UFC sepertinya memiliki rencana lain untuk kedua jagoan.

Apalagi, rumor semakin kencang beredar bahwa Jorge Masvidal akan menghadapi Kamaru Usman di bulan September mendatang.

Baca Juga: Jorge Masvidal Tetap Ngotot Ingin Kamaru Usman di Bulan September

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom)

 


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, Instagram, sportskeeda.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X