Hasil UFC Vegas 20 - Pamer Grappling, Jagoan Murtad Dagestan Atasi Master Kuncian

By Dwi Widijatmiko - Minggu, 28 Februari 2021 | 10:20 WIB
Petarung UFC, Magomed Ankalaev.
TWITTER @SOLO_MMA
Petarung UFC, Magomed Ankalaev.

JUARA.NET - Jagoan Dagestan, Magomed Ankalaev, melanjutkan rentetan kemenangannya menjadi 6 laga setelah mengalahkan Nikita Krylov di UFC Vegas 20.

Laga co-main event UFC Vegas 20, Minggu (28/12/2021) WIB di UFC APEX, Las Vegas, adalah duel kelas berat ringan antara Nikita Krylov melawan Magomed Ankalaev.

Ini pertarungan antara dua jagoan penghuni peringkat penantang divisi yang dikuasai oleh Jan Blachowicz.

Nikita Krylov menjadi unggulan dengan berada di posisi ke-8.

Namun, Magomed Ankalaev yang berada di peringkat 11 tampak lebih impresif dengan menang terus dalam 5 laga sebelum UFC Vegas 20.

Lahir dan besar di kampung halaman Khabib Nurmagomedov, Magomed Ankalaev bisa dibilang jagoan murtad Dagestan.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 20 - Punisher Berhasil Balas Kekalahan dari Tukang Teror

Pasalnya, dia mengawali karier MMA dengan belajar gulat Greco Roman, bukannya gulat gaya bebas ala Dagestan.

Berasal dari tanah petarung yang kuat dalam duel grappling, Ankalaev malah belum pernah menang dengan kuncian.

Lawannya yang asal Ukraina, Nikita Krylov, justru tampak lebih jago dalam kuncian.

Dari 26 kemenangan selama karier MMA profesionalnya, 15 didapatkan Krylov lewat kuncian.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 20 - Bruce Lee versi UFC Berhasil Pecundangi Debutan

Krylov langsung mengajak Ankalaev berduel grappling di awal ronde pertama.

Kaki Ankalaev sempat dijepit Krylov, tetapi si jagoan Dagestan masih bisa bangkit berdiri meneruskan duel grappling.

Lanjut ke duel berdiri, Ankalaev berhasil mendaratkan beberapa pukulan ke kepala Krylov tetapi tidak terlalu telak.

Krylov juga bisa memasukkan beberapa pukulan dan tendangan ke badan Ankalaev dengan duel striking berjalan cukup seru.

Di akhir ronde pertama, Ankalaev berusaha melakukan takedown tetapi tidak berhasil.

Duel striking berlanjut di awal ronde kedua.

Krylov mencampur striking-nya dengan sedikit baik dan volume lebih banyak.

Dagunya juga terlihat cukup tangguh kendati beberapa kali diterpa pukulan Ankalaev.

Baca Juga: Hasil UFC Vegas 20 - Peragakan Jurus Komplet, Jagoan Ini Dipuji Dustin Poirier

Dua menit tersisa di ronde kedua, Ankalaev melakukan takedown.

Tetapi, Ankalaev sulit mendapatkan posisi yang bagus untuk melancarkan serangan ground and pound karena Krylov mencengkeram tangannya.

Upaya takedown Krylov dengan mudah dielakkan Ankalaev.

Ganti Ankalaev yang mengajak Krylov beradu grappling dan berhasil mendesak lawannya ke pagar oktagon.

Sekali lagi Krylov bertahan dengan baik dan sempat kembali berdiri dalam duel grappling.

Akan tetapi, Ankalaev kembali mendesaknya ke bawah dan pagar oktagon.

Ankalaev terus berada dalam posisi kontrol untuk menutup pertarungan di ronde ketiga.

Dianggap lebih agresif, terutama di ronde kedua dan ketiga, juri pun memberikan kemenangan pada Magomed Ankalaev.

Ketiga juri sama-sama memberikan angka 29-28 untuk kemenangan Ankalaev.


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : ESPN, Fox Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X