Bertarung Hancur-hancuran, Dua Monster Betina UFC Menangi Duel Terbaik 2020

By Dwi Widijatmiko - Selasa, 29 Desember 2020 | 10:00 WIB
Juara UFC pertama asal China, Zhang Weili.
@zhangweilimma
Juara UFC pertama asal China, Zhang Weili.

JUARA.NET - Laga dua monster betina, Zhang Weili kontra Joanna Jedrzejczyk di UFC 248 pada 7 Maret lalu, terpilih sebagai pertarungan terbaik tahun 2020.

Pemilihan dilakukan dalam ajang tahunan Fighters Only World MMA Award pada Minggu (27/12/2020).

Salah satu ketegori yang mendapatkan anugerah adalah Fight of the Year alias Pertarungan Terbaik 2020.

Duel Zhang Weili kontra Joanna Jedrzejczyk terpilih sebagai Fight of the Year karena memang berlangsung secara luar biasa.

Laga berlangsung sangat seru dan kedua petarung tampil habis-habisan sampai hancur-hancuran dalam 5 ronde.

Baca Juga: Zhang Weili Diterawang Mampu Taklukkan Preman Cewek UFC

Zhang Weili dinyatakan menang angka tipis atas Joanna Jedrzejczyk dengan skor 48-47, 47-48, 48-47.

Begitu mengerikannya duel tersebut, laga ini terkenal dengan rusaknya bentuk kepala Jedrzejczyk usai pertarungan.

Akan tetapi, Zhang sendiri bukannya tidak terluka berat karena dia sampai tak bisa bertarung lagi selama sisa 2020.

"Semua sentuhan dokter dan perawat di rumah sakit terasa sangat sakit. Sepertinya jantung saya juga berdarah. Saya tahu apapun bisa terjadi dalam sebuah pertarungan. Tetapi, saya tak menyangka bisa sesakit ini," kata Jedrzejczyk seperti dikutip Juara.net dari BJPENN.com.

Zhang merasa pertarungan ini membuat dia harus mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

"Sangat jelas itu sebuah pertarungan epik karena dia mengeluarkan kemampuan terbaik saya dan saya yakin juga melakukan hal yang sama terhadap dirinya," timpal Zhang.

Duel Zhang Weili vs Joanna Jedrzejczyk  di UFC 248.
TWITTER @MMAFIGHTING
Duel Zhang Weili vs Joanna Jedrzejczyk di UFC 248.

Baca Juga: Sebentar Lagi Bakal Ada Derbi Jagoan Perempuan China di UFC

"Sebuah kehormatan bisa berbagi oktagon bersama Joanna dan melakukan pertarungan seperti itu," sambungnya.

"Saya sudah terlalu banyak menonton pertarungan itu. Bukan hanya karena saya menontonnya sendiri, tetapi karena ditonton berulang-ulang oleh publik di seluruh dunia. Senang mengetahui banyak orang menikmati pertarungan itu."

Fighters Only World MMA Award yang tahun ini menggelar edisi ke-12 juga memberikan anugerah lain.

Israel Adesanya dan Amanda Nunes menjadi petarung laki-laki serta perempuan terbaik.

Kejutan terbesar tahun ini dimenangi Alexander Volkanovski waktu mengalahkan Max Holloway.

Jorge Masvidal memenangi KO of the Year waktu dia mengalahkan Ben Askren.

Sementara kuncian Demian Maia atas Ben Askren menjadi Submission of the Year.

Baca Juga: Petarung UFC Tolak Duel yang Buat Kepala Penyok Masuk Nominasi Fight of The Year


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : MMA Fighting, bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X