Bukan Si Anak Bau Kencur UFC, Justin Gaethje Sasar Dua Jagoan Ini

By Fiqri Al Awe - Kamis, 10 Desember 2020 | 12:30 WIB
Petarung UFC, Justin Gaethje.
TWITTER.COM/MMAFIGHTING
Petarung UFC, Justin Gaethje.

JUARA.NET - Petarung kelas ringan, Justin Gaethje, mengutarakan incaran dia selanjutnya dan ternyata orang itu bukan anak bau kencur UFC, Michael Chandler.

Pada UFC 254 lalu, Justin Gaethje baru saja menggelar pertarungan terbesarnya menghadapi Khabib Nurmagomedov.

Sayang, perjuangan Justin Gaethje terhenti dengan cukup menyakitkan setelah Khabib mencekiknya pada ronde kedua.

Situasi selanjutnya menjadi menarik setelah Khabib malah memutuskan pensiun dari UFC seusai pertarungan tersebut.

Tentu situasi ini harus dimaksimalkan oleh Gaethje untuk mendapatkan kesempatan kedua bertarung memperebutkan singgasana di kelas ringan.

Baca Juga: Khabib Akan Bertarung Lagi, tetapi Bukan untuk Laga Kompetitif

Menatap mantap kondisi kelas ringan masa kini, Gaethje sepertinya sudah menyasar dua target utamanya.

Menariknya, sasaran tersebut ternyata bukan jagoan anyar UFC, Michael Chandler, yang akhir-akhir ini banyak disangkutkan dengan Gaethje.

Kedua sasaran Gaethje tersebut ialah Dustin Poirier dan Conor McGregor.

"Saya nomor wahid sekarang, jadi saya ingin pertarungan perebutan gelar," ungkap Gaethje kepada The Schmo dilansir Juara.net dari BJPENN.

"Poirier dan McGregor bakal bertarung, maka saya ingin berhadapan dengan pemenang duel tersebut," imbuhnya.

Baca Juga: Justin Gaethje adalah Neraka Paling Pas untuk Si Anak Bau Kencur UFC

Meski tengah dalam catatan kalah pada pertarungan terakhirnya, bukan tidak mungkin jika Gaethje bakal bertemu pemenang duel Poirier vs McGregor.

Pasalnya saat ini gelar juara kelas ringan UFC memang tengah tidak dimiliki siapa-siapa usai Khabib pensiun.

Terlepas dari hal itu, Poirier bakal berduel melawan McGregor di UFC 257 pada bulan Januari mendatang.

Duel ini menjadi pertemuan kedua mereka di atas oktagon UFC.

Sebelumnya McGregor pernah berhasil mengalahkan Poirier via pukulan maut pada tahun 2014.

Baca Juga: Habisi Dustin Poirier di UFC 257, Conor McGregor Cuma Butuh Satu Ronde

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X