UFC Fight Night 178 - Terkapar di Tangan Khamzat Chimaev, Begini Respons Meerschaert

By Fiqri Al Awe - Minggu, 20 September 2020 | 15:30 WIB
Petarung UFC, Khamzat Chimaev.
MMA JUNKIE
Petarung UFC, Khamzat Chimaev.

JUARA.NET - Seri duel UFC Fight Night 178 yang digelar Minggu (20/9/2020) WIB berakhir menyedihkan untuk petarung veteran, Gerald Meerschaert.

Misi besar sebenarnya dibawa Gerald Meerschaert pada duel melawan Khamzat Chimaev kali ini.

Gerald Meerschaert, yang merupakan petarung yang sudah veteran, diutus untuk menghukum omong besar monster baru kesayangan bos UFC itu.

Namun sayang, pada akhirnya yang terjadi tidak sesuai rencana.

Meerschaert justru dibuat malu setelah hanya dapat menahan amukan Khamzat Chimaev selama 17 detik.

Baca Juga: UFC Fight Night 178 - 1 Pukulan Saja, Khamzat Chimaev Menang dalam 17 Detik!

Segera setelah duel tersebut berakhir, Meerschaert terpantau langsung memberikan komentar melalui media sosialnya.

Nampak petarung UFC berjulukan GM ini mengungkapkan rasa kecewanya karena dikalahkan oleh Chimaev.

"Sambut dengan baik si keparat itu," tukas Meerschaert.

Jelas tidak ada kata lain selain kata kecewa yang pasti terlintas dalam benak Meerschaert.

Pasalnya, saat Meerschaert naik ke oktagon kali ini, dia tentu punya motivasi tinggi berbekal pertarungan terakhir yang berhasil ditutup dengan hasil menang.

Baca Juga: UFC Fight Night 178 - Remukkan Rusuk Lawan, Colby Covington Kejar Kamaru Usman

Terlepas dari hal itu, gagalnya usaha Meerschaert menghentikan laju kencang kereta Chimaev berarti membuat hype Si Serigala bakal terus berjalan.

Selanjutnya, Chimaev bakal bersua lawan berat Demian Maia pada Oktober mendatang.

Duel melawan Maia sejatinya adalah ujian sebenarnya bagi Chimaev.

Jika ia mampu memperpanjang rekor kemenangannya, bukan tidak mungkin Chimaev bakal diadu dengan petarung sangar lainnya dalam jangka waktu yang dekat lagi.

Baca Juga: UFC Fight Night 178 - Tidak Menang, Tidak Kalah, Donald Cerrone Batal Dipecat


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Twitter, bjpenn.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X