Menang di UFC 249 dalam Sekejap, Francis Ngannou Bakal Diadu dengan Mike Tyson?

By Fiqri Al Awe - Minggu, 10 Mei 2020 | 15:23 WIB
Kalahkan Jairzinho Rozenstruik dalam 20 detik, Francis Ngannou disangkutkan untuk duel dengan Mike Tyson.
instagram.com/francisngannou
Kalahkan Jairzinho Rozenstruik dalam 20 detik, Francis Ngannou disangkutkan untuk duel dengan Mike Tyson.

JUARA.NET - Legenda MMA, Ben Askren, berharap Francis Ngannou yang tampil mengerikan di UFC 249 segera menggelar duel dengan Mike Tyson.

Ungkapan tersebut dilontarkan oleh Ben Askren melalui akun Twitter-nya.

"Mike Tyson vs Francis Ngannou! Segera pesan tiketnya!," tulis Ben Askren.

Postingan Askren tersebut langsung viral sesaat setelah mengudara.

Hingga Minggu (10/5/2020) siang, total 104 retweet dan 988 likes merespons postingan yang diunggah pada pukul 10.34 WIB tersebut.

Baca Juga: Hasil UFC 249 - Pertahankan Gelar, Rekan Khabib Nurmagomedov Pensiun

Tidak hanya retweet dan likes, unggahan Ben Askren juga langsung menjadi ajang diskusi oleh para pencinta UFC.

Beragam respons diberikan oleh netizen, rata-rata dari para warganet merasa cukup tertarik jika pertarungan tersebut betul digelar.

Yang menarik, kebanyakan netizen merasa Mike Tyson tetap bakal jadi pemenang meskipun Ngannou juga pasti tampil mengerikan.

Ngannou benar-benar mencuri panggung pada UFC 249, Minggu (10/5/2020) siang WIB.

Baca Juga: Hasil UFC 249 - Bakal Ketemu Justin Gaethje, Begini Respons Khabib Nurmagomedov

Berlaga di VyStar Veterans Memorial Arena, Jacksonville, Florida, Ngannou berhasil mengakhiri lawannya, Jairzinho Rozenstruik, hanya dalam waktu 20 detik.

Kemenangan KO Ngannou pada UFC 249 ini menjadi kemenangan ronde pertama keempatnya dalam empat laga berturut-turut.

Catatan ini bisa membuktikan bahwa Ngannou adalah petarung UFC dengan pukulan terkuat.

Melihat kegemilangan Ngannou, juga kabar comeback Mike Tyson, sepertinya memang pertarungan keduanya bisa menjadi hal yang menarik.

Baca Juga: Hasil UFC 249 - Tony Ferguson Disiksa Pelan-pelan, Justin Gaethje Menang Gemilang


Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Twitter


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X