Dua Nama Dikabarkan Merapat ke Persija Usai Edson Tavares Ditendang

By Imadudin Adam - Jumat, 3 Januari 2020 | 09:35 WIB
Pelatih dan kiper Persija Jakarta, Edson Tavares serta Shahar Ginanjar saat memberikan keterangan pers di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Kamis (14/11/2019).
MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM
Pelatih dan kiper Persija Jakarta, Edson Tavares serta Shahar Ginanjar saat memberikan keterangan pers di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Kamis (14/11/2019).

JUARA.NET - Sebuah pengakuan mengejutkan diutarakan oleh mantan pelatih Persija Jakarta, Edson Tavares usai dirinya dipecat oleh manajemen tim berjuluk Macan Kemayoran ini.

Menurutnya, dia diputus kontrak melalui pesan Whatsapp. Hal ini tentu membuat Edson dipastikan tidak bakal menukangi Persija Jakarta di Liga 1 2020.

Edson mengakui jika dia telah meninggalkan klub asal Jakarta ini sejak 23 Desember 2019.

Baca Juga: Sambut Musim 2020, Madura United Perkenalkan Sejumlah Pemain Asing

"Saya meninggalkan Jakarta sejak 23 Desember 2019 dan sejak itu pihak klub tidak ada pembicaraan kepada saya untuk proyek di Persija Jakarta pada kompetisi musim 2020," tuturnya.

"Hanya kemarin Pak Ferry Paulus mengirimkan pesan kepada saya melalui WhatsApp bahwa saya tidak lagi menjadi pelatih Persija Jakarta untuk musim depan," ujarnya.

Didepaknya Edson tentu menjadi sebuah kejutan di mana capaiannya tergolong bagus.

Baca Juga: Kedodoran Musim Ini, Persija Jakarta Bertekad Bangkit pada Liga 1 2020

Ya, Persija sukses memenuhi target dari manajemen untuk menghindari dari jurang degradasi.

Bahkan Persija Jakarta berhasil bertahan di peringkat 10 klasemen akhir Liga 1 2019.

Simon dan Jacksen Dirumorkan

Kursi kepelatihan yang ditinggalkan oleh Edson membuat beberapa rumor soal kepelatihan Persija Jakarta menguat.

Kabarnya Simon McMenemy yang merupakan mantan pelatih Timnas Indonesia bakal menukangi tim Macan Kemayoran.

Usai didepak dari kursi kepelatihan Timnas Indonesia pada bulan November 2019, Simon memang tidak melatih klub apapun.

Selain Simon, pelatih Persipura Jayapura, Jacksen Tiago juga dikabarkan masuk radar.

Kabar yang belum jelas ini akhirnya membuat manajemen Persipura geram dan tak terima.

Baca Juga: Sampai Menangis, Begini Sosok Hariono Di Mata Kapten Persib Bandung

Secara tertulis, kami belum ada tapi Jacksen sudah mengatakan bahwa jika tidak ada halangan pasti akan bersama-sama lagi dengan kami," ujar Sekretaris Umum Persipura Jayapura, Rocky Bebena dikutip dari Bolasport.

"Kami berharap Jacksen tetap bersama kami supaya selesai libur ini kami persiapan dengan tim,"

Saat ditanya, Jacksen sendiri mengakui bahwa dirinya belum memikirkan hal tersebut dan ingin fokus liburan bersama keluarga terlebih dahulu.

"Sekarang, saya cuma mau berlibur bersama keluarga dan menikmati Natal," kata Jacksen.

 
 
 
View this post on Instagram

Halo Bolasporter, selamat tahun baru 2020. . Semoga kita semua selalu sehat dan lebih baik di tahun 2020. . #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on


Editor : Imadudin Adam


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X