Nahusam Siapkan Nomor 9 buat Cristian Gonzales

By Firzie A. Idris - Rabu, 8 Juli 2015 | 17:25 WIB
Cristian Gonzales, siap tampil di LR.
Iwan Setiawan/JUARA.net
Cristian Gonzales, siap tampil di LR.

Salah satu klub unggulan di Liga Ramadhan (LR) 2015, Nahusam FC, sangat serius mendatangkan penyerang Arema Cronus, Cristian Gonzalez. Buktinya, mereka sudah menyiapkan kostum benomor sembilan dan tulisan Gonzalez di punggung.

"Kami tinggal mengirimkan tiket buat Gonzalez. Tinggal tunggu waktu saja," ujar Nabil Husain, pemilik Nahusam yang juga bos Pusam Borneo FC kepada Juara.net, Rabu (8/7/2015).

Nahusam akan tampil di babak 16 Besar menghadapi Mitra Variasi, Sabtu (11/7/2015). Nabil terkesan masih menyimpan amunisinya, apalagi aturan di LR terbilang longgar, di mana setiap klub bisa menambah pemain sampai partai puncak.

Meski begitu, Nahusam perlu waspada. Sebab, Mitra Variasi sudah mendatangkan Ali Khadaffi (Perseru Serui). Di Mitra, Ali akan tampil bersama eks rekannya di PSM, Iqbal Samad dan Kurniawan.

"Kita lihat saja perkembangannya. Saat ini saya cukup puas dengan penampilan tim," tutur Nabil.

Di babak penyisihan grup, Nahusam sudah memainkan sederet bintang seperti Hamka Hamzah, Zulkifli Syukur, Diego Michels, Evan Dimas, Hansamu Yama, Rahmat Latief, dan Febri Hamzah.

"Yoo Jae Hoon (eks kiper Persipura/Bali United) dan Octavio Dutra (Persebaya) sudah menghubungi saya. Mereka ingin bergabung dengan Nahusam," ungkap Nabil.

Di sisi lain, pesaing Nahusam, OTP 37, memastikan memakai jasa Manahati Lestusen (Barito Putra) di babak 16 Besar. Sebelumnya, klub milik Febrianto Wijaya (anggota DPRD Mamuju) ini sudah memainkan LSI.

Beberapa pemain LSI itu adalah Faturrahman (Sriwijaya FC), Zulham Zamrun (Persipura Jayapura), Akbar Rasyid (Persela), Maldini Pali (PSM) plus  trio timnas U-23 Paulo Sitanggang, Muchlis Hadi Ning Syaifulloh, dan Agung Prasetyo.

OTP merasa perlu menambah amunisi karena lawan mereka di 16 Besar adalah Khaka FC. Khaka mendatangkan Robertino Pugliara (Persipura).


Editor : Abdi Satria
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X