20 Pemain PSM untuk Laga Kontra Mitra Kukar

By Ary Wibowo - Rabu, 16 September 2015 | 19:14 WIB
Salah satu eksekutor bola mati PSM, Aditya Putra Dewa, beraksi saat bertemu PBR di babak penyisihan Piala Presiden 2015.
Abdi Satria/BOLA/JUARA.net
Salah satu eksekutor bola mati PSM, Aditya Putra Dewa, beraksi saat bertemu PBR di babak penyisihan Piala Presiden 2015.

Pelatih PSM Makassar, Assegaf Razak, bakal memboyong 20 pemain untuk menghadapi Mitra Kukar pada perempat final Piala Presiden di Stadion Aji Imbut, Sabtu (19/9/2015).

Juku Eja mematok target minimal hasil imbang pada pertemuan pertama Babak 8 Besar ini. Menurut Assegaf, tim pelatih sudah menyeleksi betul ke-20 pemain untuk meraih target tersebut.

"Mereka pun tidak ada masalah dari sisi medis," ujar Assegaf kepada Juara.net, Rabu (16/9) malam.

Direktur Teknik PSM, Sumirlan menambahkan, rombongan PSM sebenarnya berjumlah total 34 orang. Menurut dia, skuad dan tim pelatih akan bertolak dari Makassar pukul 09.00 WITA dan tiba di Balikpapan pukul 10,13 WITA. Setelah makan siang di Balikpapan, rombongan PSM menuju ke Samarinda dan menginap di Grand Victoria.

Assegaf mengungkapkan, enam pemain yang tidak berangkat yakni Wasyiat, Nur Fajar, Hasan Husain, Syaiful, Ahmad Hari dan Roberto Wellems tetap berlatih di Makassar. "Saya sudah memberi mereka program latihan individual agar fisik dan stamina mereka tetap terjaga," papar Assegaf.

Daftar 20 pemain PSM:

Kiper: Dimas Galih,David Ariyanto

Bek: Kurniawan Karman, Agung Prasetyo, Hendra Wijaya, Satrio Syam, Iqbal Samad, Ahmad Maulana, Rasul Zainuddin, Suwandi, Aditya Putra Dewa

Gelandang: Syamsul Chaeruddin, Rasyid Bakri, Ardan Aras, Tamsil Sijaya, Rasyid Datu

Penyerang: Ferdinand Sinaga, Muchlis Hadi, Maldini Pali, Rahmat Syamsuddin


Editor : Abdi Satria
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X