Akhirnya Lee Chong Wei Bisa Menang Lagi

By Tulus Muliawan - Minggu, 25 Oktober 2015 | 23:50 WIB
Pebulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei, tampil di aabak pertama turnamen Jepang Terbuka, 10 September 2015.
TOSHIFUMI KITAMURA/AFP
Pebulu tangkis Malaysia, Lee Chong Wei, tampil di aabak pertama turnamen Jepang Terbuka, 10 September 2015.

Setelah lama menunggu, Lee Chong Wei akhirnya bisa kembali menempati podium tertinggi. Tunggal putra Malaysia itu sukses memenangi Prancis Terbuka 2015, Minggu (25/10/2015).

Chong Wei tampil sebagai pemenang setelah mengalahkan Chou Tien Chen (Taiwan), 21-13 21-18. Ini menjadi gelar ketiga Chong Wei sepanjang tahun 2015.

Sebelum menjadi juara di Paris, Chong Wei dua kali menjadi kampiun pada turnamen berlevel Grand Prix, yaitu AS Terbuka dan Kanada Terbuka yang berlangsung pada Juni 2015.

Keberhasilan Chong Wei di Paris dipastikan akan membuat posisinya dalam rangking BWF kembali meningkat. Hingga Minggu (25/10/2015), Chong Wei berada di peringkat ke-19 dunia.

Dari sektor ganda putri, pemain nomor satu dunia Carolina Marin berhasil mengamankan gelar kelimanya musim ini setelah menaklukkan Wang Shixian (China) dengan skor 21-18, 21-10.

Hasil final Prancis Terbuka:

Ganda Campuran
Ko Sung-hyun/Kim Ha-na (Korea) vs Praveen Jordan/Debby Susanto, 21-10 15-21 21-19

Tunggal Putra
Lee Chong Wei (Malaysia) vs Chou Tien Chen (Taiwan), 21-13 21-18

Ganda Putri
Huang Yaqiong/Tang Jinhua (China) vs Luo Ying/Luo Yu (China), 21-13 21-16

Tunggal Putri
Carolina Marin (Spanyol) vs Wang Shixian (China), 21-18 21-10

Ganda Putra
Lee Yong-dae/Yoo Yeon-seong (Korea) vs Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding (Denmark), 21-14, 21-19


Editor : Tulus Muliawan
Sumber : tournament software


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X