Bersama Guus Hiddink, Thibaut Courtois Yakin Chelsea Bisa Bangkit

By Fajar Muhammad Jufri - Selasa, 22 Desember 2015 | 19:48 WIB
Pelatih sementara Chelsea, Guus Hiddink, menyalami para pemain The Blues usai kemenangan 3-1 kontra Sunderland pada Sabtu (19/12/2015)
CLIVE ROSE/GETTY IMAGES
Pelatih sementara Chelsea, Guus Hiddink, menyalami para pemain The Blues usai kemenangan 3-1 kontra Sunderland pada Sabtu (19/12/2015)

Penjaga gawang utama Chelsea, Thibaut Courtois (23), mengatakan bahwa The Blues dapat menanjak ke papan atas klasemen di bawah komando Guus Hiddink.

Chelsea meraih kemenangan pertama setelah pemecatan Jose Mourinho dengan menaklukkan Sunderland 3-1 pada Sabtu (19/12/2015).

Courtois percaya bahwa kemenangan tersebut merupakan awal dari kebangkitan Chelsea di bawah asuhan Guus Hiddink, yang akan kembali menduduki kursi manajer The Blues pada laga kontra Watford di Boxing Day, Sabtu (26/12/2015).

Sebelumnya, manajer asal Belanda itu pernah menjabat sebagai manajer Chelsea pada 2009.

[video]http://video.kompas.com/e/4668607433001_ackom_pballball[/video]

"Hiddink pernah di sini sebelumnya, ia melakukan pekerjaan bagus dan saya pikir ia adalah seorang manajer sangat bagus," kata Courtois di laman resmi klub.

"Saya harap kami dapat kembali merangsek ke papan atas dan seluruh tim antusias untuk segera bekerja bersamanya," ujar kiper internasional Belgia itu.

Courtois, yang sempat absen karena cedera lutut pada September lalu, mengatakan kepergian Jose Mourinho merupakan hal sulit dan para pemain merasa sedih atas apa yang terjadi.

"Apapun yang terjadi dengan Mourinho adalah masa lalu dan sekarang kami ingin bekerja keras bersama manajer baru untuk mendapat hasil baik menghadapi Watford," ucapnya lebih lanjut.

Courtois memegang peran penting musim lalu saat Chelsea meraih gelar juara Premier League bersama Jose Mourinho.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : chelseafc.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X