Tundukkan Everton, Manchester City Hadapi Liverpool di Final

By Nugyasa Laksamana - Kamis, 28 Januari 2016 | 04:45 WIB
Gelandang Everton, Gerard Deulofeu (kiri), dikawal ketat oleh bek Manchester City, Martin Demichelis, pada laga semifinal kedua Piala Liga Inggris di Stadion Etihad, Rabu (27/1/2016) waktu setempat.
PAUL ELLIS/AFP
Gelandang Everton, Gerard Deulofeu (kiri), dikawal ketat oleh bek Manchester City, Martin Demichelis, pada laga semifinal kedua Piala Liga Inggris di Stadion Etihad, Rabu (27/1/2016) waktu setempat.

Manchester City berhasil melaju ke final Piala Liga Inggris setelah menang 3-1 atas Everton, pada laga kedua semifinal Piala Liga Inggris di Stadion Etihad, Rabu (27/1/2016).

Dengan demikian, Derby Merseyside pada laga pamungkas Piala Liga antara Everton dan Liverpool urung terjadi.

Everton gagal lolos ke partai pamungkas lantaran kalah agregat 3-4. Padahal, mereka sudah menang 2-1 atas Manchester City pada laga pertama semifinal di Stadion Goodison Park, 6 Januari 2016.

Tiga gol kemenangan City pada leg kedua diciptakan oleh Fernandinho (24'), Kevin De Bruyne (70'), dan Sergio Aguero (77'). Adapun gol Everton dicetak oleh Ross Barkley pada menit ke-18.

City memang tampil cukup mendominasi. Mereka melepas lima tembakan tepat sasaran dari 19 upaya, sedangkan Everton hanya dua dari tiga percobaan.

Selain itu, berdasarkan catatan WhoScored, skuat asuhan Manuel Pellegrini juga unggul penguasaan bola 54 persen berbanding 46 persen milik The Toffees.

Kendati demikian, Everton tetap mampu memberikan perlawanan efektif pada babak pertama. Hasilnya, mereka membuka keunggulan pada menit ke-18, melalui sepakan keras Ross Barkley.

Barkley sukses mencetak gol dengan melepaskan tendangan mendatar ke arah pojok kiri gawang Manchester City yang dikawal oleh Wilfredo Caballero. Everton pun unggul 1-0.

Enam menit berselang, tuan rumah akhirnya menyamakan kedudukan, melalui gol yang diciptakan gelandang asal Brasil, Fernandinho.

Pemain berusia 30 tahun itu melepaskan tembakan yang sempat membentur bek Everton, Leighton Baines, sehingga bola berbelok dan meluncur ke gawang. Skor 1-1 menutup laga babak pertama.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X