Persib Lolos, Istri Dejan Antonic juga Membaik

By Fifi Nofita - Jumat, 25 Maret 2016 | 06:15 WIB
Pelatih Persib, Dejan Antonic bahagia istrinya mulai membaik dari sakit dan anak asuhnya lolos ke semifinal Piala Bhayangkara.
YAN DAULAKA/BOLA/JUARA
Pelatih Persib, Dejan Antonic bahagia istrinya mulai membaik dari sakit dan anak asuhnya lolos ke semifinal Piala Bhayangkara.

0 dan selepas laga komentar bernada pujian datang dari pelatih Dejan Antonic pada Kamis (24/3/2016).  

Dejan Antonic memuji penampilan Atep dkk yang mampu bermain penuh motivasi. Sehingga, laga kontra PS TNI yang menentukan tersebut berhasil dilalui dengan manis oleh pasukan Maung Bandung, julukan Persib.

”Hari ini satu pertandingan cukup berat untuk kita, tapi anak-anak cukup semangat. Mungkin pertandingan hari ini sangat penting, karena kalau menang kita bisa lolos ke semifinal,” ucap Dejan Antonic di Stadion Si Jalak Harupat.

Pelatih asal Serbia ini juga menilai, dua gol yang dicetak oleh Samsul Arif dan Atep tercipta melalui proses yang cukup bagus. Setelah sebelumnya, mereka sedikit kesulitan untuk bisa merobek gawan kiper Dika Bhayangkara dan baru pada injury time Persib memecah kebuntuan.

”Dua gol bagus, tapi ada banyak kesempatan sebelumnya. Kami rasakan sama seperti saat game pertama dan sudah cukup bagus. Tetapi, kami harus mencetak gol lebih cepat setelah ini,” ujarnya.

Baca juga:

PS TNI menurutnya bermain cukup bagus dan bisa merepotkan barisan pertahanan Persib. Namun, karena Persib memiliki pengalaman yang lebih baik dan masa recovery yang panjang, membuat skuat Maung Bandung mampu mengatasi anak asuh Edi Syahputra.

”Satu pertandingan cukup bagus dan PS TNI mereka juga cukup baik. Banyak pemain yang bagus di sana dan kedua tim tidak bermain negatif football tapi terbuka,” kata Dejan Antonic.

Sementara itu, Dejan Antonic mengucapkan terima kasih kepada semuanya. Karena berkat doa yang diberikan, ia bisa kembali ke Bandung dan mendampingi Persib. Sebelumnya, Dejan harus pulang ke Hongkong menemani sang istri, Venna Tikolau, yang terbaring sakit.

”Saya mau bilang terima kasih untuk tim, bobotoh, dan semua yang sudah berdoa untuk istri saya. Kemarin, saya berada dalam situasi yang berat sekali tapi sekarang istri pelan-pelan sudah sembuh dan bisa ketemu saya nanti di Bandung,” tuturnya.

[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4809783138001&preload=none[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X