Sama-sama Cetak Gol Bunuh Diri, Gresik United Ditahan Perseru

By Verdi Hendrawan - Sabtu, 7 Mei 2016 | 23:45 WIB
Aksi striker Perseru Serui, Arthur Bonai (kanan), beradu lari dengan pemain Persegres Gresik United dalam pertandingan Kejuaraan Sepak Bola Torabika 2016 di Stadion Tri Dharma, Gresik, pada Sabtu (7/5/2016).
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Aksi striker Perseru Serui, Arthur Bonai (kanan), beradu lari dengan pemain Persegres Gresik United dalam pertandingan Kejuaraan Sepak Bola Torabika 2016 di Stadion Tri Dharma, Gresik, pada Sabtu (7/5/2016).

Persegres Gresik United (GU) yang memainkan laga kandang perdana mereka di Kejuaraan Sepak Bola Torabika (TSC) 2016 menghadapi Perseru Serui, gagal meraih kemenangan kedua. Hal ini diakibatkan oleh gol bunuh diri yang dicetak kedua tim.

Bermain di Stadion Tri Dharma, Sabtu (7/5/2016), GU mampu menguasai pertandingan lebih banyak. Namun, Perseru juga tidak bermain tanpa memiliki peluang.

Seperti dilansir dari situs resmi TSC 2016, Indonesiansc.com, Gresik memiliki tujuh kali percobaan ke gawang lawan. Namun, tidak ada satu pun yang mengarah tepat ke sasaran tembak.

Sedangkan Perseru hanya memiliki empat percobaan yang dua di antaranya tepat sasaran.

Perseru berhasil unggul terlebih dahulu melalui gol bunuh diri Ambrizal pada menit ke-11. Gol tersebut lahir melalui skema serangan balik yang diakhiri dengan sepakan kaki kiri Amadou Gakou yang berbelok arah setelah membentur kaki Ambrizal.

Gresik United baru mampu mendapat gol balasan pada menit ke-65 yang juga lahir akibat bunuh diri pemain Perseru, Henry Njobi Elad. Bek asal Kamerun itu gagal menghalau umpan dari Eduardo Maciel yang justru berbelok ke gawang sendiri.

Kedudukan imbang 1-1 membuat para pemain Gresik United semakin bersemangat dan sukses mendapatkan beberapa peluang. Namun, skor 1-1 bertahan hingga akhir laga.

Hasil ini membuat Gresik United gagal melanjutkan raihan sempurna setelah pada pekan pertama mampu mengalahkan Persela Lamongan dengan skor 1-0. Sedangkan bagi Perseru, hasil ini membuat mereka belum mampu meraih kemenangan setelah pada pekan pertama ditahan imbang 0-0 oleh Mitra Kukar.

Pertandingan ini juga berlangsung dengan tempo tinggi dan panas. Hal ini dapat terlihat dari kartu kuning yang dikeluarkan oleh wasit Mochamad Adung di sepanjang laga sebanyak sembilan buah.

Persegres Gresik United 1-1 Perseru Serui (Ambrizal 11'(bd); Henry Njobi Elad 65'(bd))


Editor :
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X