Siapa Saja Pemain Muda dan Akademi yang pernah diangkat Mourinho?

By Verdi Hendrawan - Rabu, 25 Mei 2016 | 08:13 WIB
Jose Mourinho saat meninggalkan rumahnya di kawasan London, Inggris, 22 Mei 2016.
JACK TAYLOR/GETTY IMAGES
Jose Mourinho saat meninggalkan rumahnya di kawasan London, Inggris, 22 Mei 2016.

 


Striker muda Chelsea, Ben Sahar, dalam pertandingan ronde ketiga Piala FA menghadapi Macclesfield Town di Stadion Stamfoed Bridge, London, Inggris, pada 6 Januari 2007.(DAVID CANNON/GETTY IMAGES)

Chelsea (2004-2007)

Pada musim pertamanya di Chelsea, Mourinho berhasil membawa tim meraih gelar Premier League pertama setelah puasa selama 50 tahun. Ia pun mampu melanjutkan raihan yang sama pada musim berikutnya.

Dengan tuntutan tinggi dari pemilik klub serta melimpahnya dana transfer yang disediakan, hal ini membuat usaha mengangkat pemain junior ke tim utama tidak menjadi perioritas.

Meski demikian, pada saat itu Mourinho tetap mengandalkan para pemain muda. Bahkan pemain tertua yang ada di dalam skuatnya pada saat itu hanya berusia 30 tahun, Claude Makelele.

Mou mempercayakan beberapa posisi kepada para pemain muda Chelsea yang dibeli saat itu, seperti Petr Cech (22 tahun) dan Arjen Robben (20).

Namun, Mourinho tetap sempat mengangkat beberapa pemain muda dari akademi klub, seperti Robert Huth, Steven Watt, Anthony Hibah, Jimmy Smith, Ben Sahar, Michael Woods, dan Sam Hutchinson.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X