Latihan Terpisah, Messi Mungkin Absen Melawan Chile

By Minggu, 5 Juni 2016 | 06:40 WIB
Bintang FC Barcelona, Lionel Messi, dan ayahnya, Jorge Horacio Messi, saat menghadiri pengadilan di Barcelona, Spanyol, 2 Juni 2016.
ALBERTO ESTEVEZ - POOL/GETTY IMAGES
Bintang FC Barcelona, Lionel Messi, dan ayahnya, Jorge Horacio Messi, saat menghadiri pengadilan di Barcelona, Spanyol, 2 Juni 2016.

Lionel Messi sudah bergabung dengan rekan-rekannya di timnas Argentina pada Jumat (3/6/2016). Meskipun demikian, bintang FC Barcelona ini belum terlibat dalam latihan bersama skuad Albiceleste.

Messi terlambat datang ke markas Argentina yang tengah mempersiapkan diri melakoni pertandingan Copa America Centenerio di Amerika Serikat, yang sudah bergulir sejak Jumat. Dia baru tiba di California pada Jumat pagi waktu setempat, setelah menjalani sidang di Spanyol soal kasus penggelapan pajak yang dituduhkan kepadanya.

Tampaknya kondisi fisik Messi belum optimal setelah mengalami cedera punggung dalam laga uji coba antara Argentina dengan Honduras pada Jumat (27/5) di Stadion San Juan del Bicentenario. Alhasil, sang kapten menjalani latihan terpisah bersama dengan fisioterapis, Luis Garcia, di San Jose State Spartans, yang merupakan fasilitas tim lokal American football.

Baca Juga:

Situasi ini memunculkan dugaan Messi belum bisa bermain pada laga pembuka yang dimainkan Argentina pada Senin (6/6). Argentina, yang tergabung di Grup D, akan menghadapi sang juara bertahan, Chile, di Stadion Levi's di Santa Clara, sebelum bertemu Panama (10 Juni) dan Bolivia (14 Juni).

Jika benar-benar absen, maka Messi kembali tidak bisa terlibat dalam duel melawan Chile, yang mengalahkan mereka pada final Copa America edisi sebelumnya pada tahun lalu. Waktu itu Messi pun tidak bisa bermain.

Tak cuma Messi. Argentina kemungkinan tidak bisa menurunkan Lucas Biglia, yang juga sedang menjalani pemulihan cedera otot. Biglia pun tidak bergabung dengan rekan-rekannya dalam latihan.

Tanpa Messi dan gelandang Lazio tersebut, pelatih timnas Argentina yang merupakan mantan entrenador Barcelona, Tata Martino, akan memasang Nico Gaitan sebagai pengganti Messi dan Augusto Fernandez yang menempati posisi Biglia.


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Marca


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X