Evan Dimas Cetak Gol Kemenangan, Sriwijaya FC Digeser BSU

By Segaf Abdullah - Kamis, 21 Juli 2016 | 18:14 WIB
Gelandang Bhayangkara Surabaya United (BSU), Evan Dimas dikepung tiga pemain Persegres Gresik United di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo pada Kamis (21/7/2016) sore.
SUCI RAHAYU/JUARA.net
Gelandang Bhayangkara Surabaya United (BSU), Evan Dimas dikepung tiga pemain Persegres Gresik United di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo pada Kamis (21/7/2016) sore.

Gol gelandang Bhayangkara Surabaya United (BSU), Evan Dimas Darmono, memastikan timnya menang tiga kali beruntun. BSU pun mengalahkan Persegres Gresik United dan menggeser Sriwijaya FC pada laga Kamis (21/7/2016).

Bermain di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Bhayangkara Surabaya United (BSU) unggul tipis 1-0. Sedangkan laga di Palembang, Sriwijaya FC hanya bermain imbang 2-2 dengan tamunya Persela Lamongan.

Pada laga pekan ke-11 TSC 2016 tersebut, Evan Dimas membawa BSU unggul pada menit ke-33. Gol Evan Dimas tersebut rupanya menjadi satu-satunya yang tercipta pada laga itu.

Baca juga:

Atas kemenangan ini, BSU merangsek ke ranking tiga dengan koleksi 20 poin. Sedangkan untuk Persegres, kekalahan ini membuat posisinya terpaku pada urutan ke-15 dengan 11 poin.

Pada laga lain, Sriwijaya FC cuma bermain seri 2-2 dengan tim peringkat ke-18, Persela Lamongan.

Unggul dua gol lebih dulu via Muhammad Ridwan pada menit ke-12 dan sepakan penalti Alberto Goncalves pada menit ke-40, Persela berhasil bangkit. Persela menyamakan skor melalui gol Kristian Adelmund pada menit ke-45 dan Victor Pae pada menit ke-84.

Hasil imbang ini membuat posisi Sriwijaya FC turun satu tingkat ke peringkat empat dengan 19 poin.

Sedangkan untuk Persela, tambahan satu poin membuat tim berjulukan Laskar Joko Tingkir itu beranjak dari dasar klasemen sementara ke posisi 17 dengan tujuh poin.

[video]http://video.kompas.com/e/5043596349001_v1_pjuara[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X