Akhir Pekan Tak Mujur Bagi Duo Eks Bintang Liverpool di Asia Tenggara

By Senin, 12 September 2016 | 03:09 WIB
Winger asal Inggris, Jermaine Pennant saat membela timnya, Tampines Rovers yang dijamu Home United di Stadion Bishan, Singapura, Sabtu (10/9/2016) petang.
Dok. S-LEAGUE
Winger asal Inggris, Jermaine Pennant saat membela timnya, Tampines Rovers yang dijamu Home United di Stadion Bishan, Singapura, Sabtu (10/9/2016) petang.

an tak mujur bersama klub asal Asia Tenggara akhir pekan lalu. Mereka bermain untuk klub Singapura dan Thailand pada Sabtu (10/9/2016) malam.

Di Liga Singapura atau S-League, eks pemain Liverpool itu adalah Jermaine Pennant. Pesepak bola asal Inggris berusia 33 tahun ini jadi bagian dari Tampines Rovers sejak awal musim 2016.

Pada pertandingan akhir minggu ini atau pekan ke-20 S-League 2016, Jermaine Pennant gagal membuat Tampines Rovers meraih poin. Klub berjuluk The Stags itu kalah tipis 0-1 dari tuan rumah Home United FC.

Padahal, laga di Stadion Bishan itu penting bagi Jermaine Pennant dkk untuk bersaing merebut puncak klasemen sementara S-League 2016. Saat ini, Albirex Niigata masih memimpin dengan nilai 44 dari 19 laga.

Klub itu meninggalkan Tampines Rovers, yang ada di posisi dua, dengan selisih empat poin dengan jumlah laga sudah 20 kali.

Pada pertandingan kontra Home United FC, pemain Liverpool medio 2006-2009 ini sebenarnya tampil sebagai penuh sejak kick-off. Sayang, kepercayaan pelatih Akbar Nawas gagal dimaksimalkan eks pemain Arsenal ini.

Sedangkan dari belahan lain di Asia Tenggara, tepatnya Thailand, pemain ’berbau’ Liverpool lainnya juga tak mujur. Pemain itu adalah penyerang berkebangsaan Prancis, Florent Sinama Pongolle.

Baca juga:

Pongolle yang membela klub Thai Premier League (TPL) 2016, Chainat Hornbill gagal membawa timnya menang. Walau, pemain Liverpool edisi 2001-2006 ini mencetak dua gol.


Editor : Estu Santoso
Sumber : sleague.com, Thaileague.co.th, Futbol24


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X