Melawan Persipura, Masihkah Asa Semen Padang Tertunda?

By Yosrizal - Sabtu, 17 September 2016 | 11:09 WIB
Gelandang asal Korea, Lee Kin-hoon (dua dari kiri) pose bersama pelatih Semen Padang, Nil Maizar (kiri), Manajer Suranto, dan agennya, Gabriel Budi (kanan) seusai penandatanganan kontrak di Makassar, Senin (12/9/2016).
YOSRIZAL/JUARA.net
Gelandang asal Korea, Lee Kin-hoon (dua dari kiri) pose bersama pelatih Semen Padang, Nil Maizar (kiri), Manajer Suranto, dan agennya, Gabriel Budi (kanan) seusai penandatanganan kontrak di Makassar, Senin (12/9/2016).

 Masihkah mimpi Semen Padang untuk meraih tripoin di kandang lawan akan terus berlanjut dalam pekan ke-21 Sepakbola Torabika (TSC) melawan Persipura, Sabtu (17/9/2016) di Stadion Mandala Sentani, Papua?

Semen Padang baru membawa pulang tiga poin dari 10 laga tandang yang dilewati.

Fakta ini merupakan langkah buruk bagi tim berjuluk Kabau Sirah tersebut.  Akan tetapi, ambisi terus dikayuh, dan kini mereka harus bertarung dengan salah satu kekuatan papan atas sepak bola Indonesia dalam bentuk Persipura.

Optimisme pelatih Nil Maizar juga tak pernah luntur. Begitu pula manajemen Kabau Sirah yang juga memberi peluang dan kesempatan untuk menambah kekuatan.

Tetapi, hasil yang dicapai setelah amunisi ditambah justru belum memuaskan.

Gelandang serang asal Bosnia Herzegovina, Muamer Svraka, tak berhasil membawa kemenangan bagi Semen Padang saat menjamu Persija.

Beruntung, rekor tak terkalahkan masih terjaga. Kemudian, penampilan mantan pemain timnas negara pecahan Yugoslavia itu saat melawan PSM Makasar juga belum memuaskan.

Kekuatan Kabau Sirah kini kembali bertambah dengan bergabungnya Gill Kin-hoon, asal Korea Selatan.

Mantan pemain klub Penang FA Malaysia itu menjadi amunisi asing kedua yang menggeser dua dua pemain asing sebelumna, Diego Santos dan Mekan Nasyirov.

“Insha Allah, melawan Persipura, akan menjadi tripoin pertama kami. Meski begitu, kami sadar bahwa lawan diperkuat sejumlah pemain hebat Indonesia. Apalagi, mereka diperkuat dua pemain baru, Greg Nwokolo dan Edward Wilson Junior,” jelas Nil.

Namun, Nil belum pasti akan menurunkan Gill. Gelandang serang dari Negeri Ginseng itu baru bergabung sepekan lalu.

Bahkan, pewaris Yu Hyun-koo di Semen Padang itu belum pernah menginjakan kaki di Padang. Kontraknya dengan PT kabau Sirah ditanda tangani di Makasar.

Tetapi Nil juga tak menutup kemungkinan memasang pemain barunya itu.

Dalam beberapa kali latihan di lapangan sepakbola Karebosi, Makasaar, pemain yang akan memakai nomor punggung 6 – yang selama ini menjadi milik Yu Hyun-koo – sudah  bisa menyesuaikan diri dengan pemain lainnya.

Bahkan, Nil juga mengakui tak banyak banyak perubahan dalam line-up saat melawan PSM Makasar.

“Kin-hoon bisa saja main sebagai starting line-up. Tetapi, saya akan lihat kesiapan semua pemain,” terang Nil.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X