Hasil La Liga, Valencia Raih Kemenangan Perdana

By Nugyasa Laksamana - Jumat, 23 September 2016 | 05:03 WIB
Penyerang Valencia, Munir El Haddadi, tampil pada laga La Liga di Stadion Mestalla, Kamis (22/9/2016) waktu setempat.
Dok. Valencia CF
Penyerang Valencia, Munir El Haddadi, tampil pada laga La Liga di Stadion Mestalla, Kamis (22/9/2016) waktu setempat.

Valencia berhasil memetik kemenangan 2-1 saat menjamu klub promosi, Alaves, pada laga lanjutan La Liga di Stadion Mestalla, Kamis (22/9/2016) waktu setempat.

Dalam pertandingan tersebut, Valencia tampil dengan sejumlah pemain andalannya, seperti Munir El Haddadi, Luis Nani, dan Daniel Parejo. Namun, mereka harus bersusah payah meladeni permainan Alaves.

Saat laga memasuki menit ke-29, suporter tuan rumah bersorak gembira. Gol bunuh diri bek Alaves, Victor Laguardia, menghasilkan keunggulan 1-0 untuk Valencia.

Akan tetapi, menjelang berakhirnya babak pertama, Valencia gagal mempertahankan keunggulannya.

Striker Alaves, Gaizka Toquero, sukses menggetarkan jala gawang Valencia melalui sundulannya, seusai memanfaatkan assist dari Aleksandar Katai.

Beruntung bagi Valencia. Saat masa akhir pertandingan, mereka mendapatkan hadiah tendangan penalti yang sukses dieksekusi oleh Parejo pada menit ke-88.

Kemenangan ini merupakan yang perdana bagi Valencia pada La Liga musim ini. Sebelumnya, mereka mengalami empat kekalahan beruntun.

Pada beberapa jam sebelumnya, Deportivo La Coruna mendulang kekalahan saat tampil di hadapan pendukungnya sendiri. Mereka takluk 1-2 dari Leganes.

Nasib serupa juga dialami Osasuna kala menjamu Espanyol. Dalam pertandingan tersebut, tim asuhan Enrique Martin dipermalukan 1-2 oleh Espanyol.

Hasil lengkap La Liga pada Kamis (22/9/2016) waktu setempat:


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X