Persela Tambah Penderitaan Bali United

By Kamis, 13 Oktober 2016 | 22:38 WIB
Gelandang Bali United, Zoran Knezevic (merah) dihadang bek Persela, Taufik Kasrun di di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis (13/10/2016) malam.
SUCI RAHAYU/JUARA.net
Gelandang Bali United, Zoran Knezevic (merah) dihadang bek Persela, Taufik Kasrun di di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis (13/10/2016) malam.

SIDOARJO, JUARA.net – Bali United kembali menelan kekalahan dan ini catatan negatif ketiga beruntun. Pada laga terbarunya, Bali United disikat tiga gol tanpa balas tuan rumah Persela Lamongan, Kamis (13/10/2016) malam.

Anak asuh Indra Sjafri dijamu Persela di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, gagal pulang membawa satu poin pun. Striker asal Brasil, Ivan Carlos Coelho jadi pencetak gol pertama Persela.

Pemain baru klub kebanggaan supporter LA Mania ini membobol gawang Bali United yang dikawal Mochammad Dicky pada menit ke-24.

Hedipo Gustavo da Cocenciao menggandakan keunggulan tuan rumah pada menit ke-38. Pemain ini nyaris gagal mencetak gol via penalti, namun bola tepisan Diky mampu diserobot Gustavo.

Pada babak kedua, striker anyar Persela yang juga eks pilar timnas U-19 Indonesia, Saddil Ramdani tak mau kalah dengan seniornya. Pemain berusia 18 tahun ini mencetak gol ketiga timnya.

Bali United pun makin menderita. Kekalahan ini jadi yang ketiga secara beruntun. Sedangkan Persela, mereka mulai bangkit dengan kemenangan menyakinkan ini.

SUSUNAN PEMAIN

PERSELA: Dwi Kuswanto; Samsul Arifin, Paulo Eduardo Rodrigues Lima, Aang Suparman, Taufiq Kasrun, Choi Hyun Yeon/Agung Pribadi, Hedipo Gustavo da Conceicao, Zainal Arifin/Tamsil Sijaya, Dendi Sulistyawan, Ivan Carlos Franca Coelho, Saddil Ramdani

Pelatih: Aji Santoso

BALI UNITED: Mochammad Diky; Ricky Fajrin, Abdul Rahman Sulaiman, Ahn Byung Keon, Fadil Sausu, Zoran Knezevic, Syakir Sulaiman/ Gede Sukadana, Miftahul Hamdi, Alsan Sanda, Daniel Heffernan/Yabes Roni Malaifani, Nemanja Vidakovic


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X