Jose Mourinho dan Salam Perkenalan Pahit dengan Man United

By Minggu, 23 Oktober 2016 | 14:55 WIB
Jose Mourinho dan Wayne Rooney dalam laga Premier League antara Man United menjamu Stoke City di Old Trafford, Manchester (2/10/2016).
SCOTT HEPPELL/AFP
Jose Mourinho dan Wayne Rooney dalam laga Premier League antara Man United menjamu Stoke City di Old Trafford, Manchester (2/10/2016).

Garis takdir menuntun Mourinho untuk kembali bertemu Sir Alex. Usai mengantar Porto menjuarai Liga Champions 2003-2004, ia ditunjuk mengarsiteki Chelsea.

Ia datang ke rimba Premier League dengan kepercayaan diri sangat tinggi. Dalam konferensi pers perdananya sebagai ahli strategi The Blues, ia menyatakan diri sebagai The Special One.


Striker Chelsea, Eidur Gudjohnsen, mencetak gol ke gawang Manchester United di Stamford Bridge pada 15 Agustus 2004.(PHIL COLE/GETTY IMAGES)

Terkesan sangat arogan, tetapi Mou tak perlu waktu lama untuk menghadirkan pembuktian.

Dalam partai debut Premier League bareng Chelsea. Ia langsung mampu menghadirkan poin sempurna.

Mengawali liga dengan kemenangan barangkali adalah hal yang lumrah. Tetapi, Mourinho boleh dibilang melewati baptisan api.

Chelsea dibawanya menekuk Man. United 1-0 pada pekan pertama Premier League 2004-2005! Eidur Gudjohnsen menjadi pencetak gol semata wayang kemenangan The Blues.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Guardian


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X