La Liga Kecam Aksi Pamer Bokong ke Cristiano Ronaldo

By Ade Jayadireja - Jumat, 4 November 2016 | 19:44 WIB
Ikon Real Madrid, Cristiano Ronaldo, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Deportivo Alaves dalam pertandingan La Liga di Stadion Mendizorroza, Sabtu (29/10/2016).
GONZALO ARROYO MORENO/GETTY IMAGES
Ikon Real Madrid, Cristiano Ronaldo, merayakan gol yang dia cetak ke gawang Deportivo Alaves dalam pertandingan La Liga di Stadion Mendizorroza, Sabtu (29/10/2016).

La Liga terus berupaya mentertibkan perilaku fans. Teranyar, kasta tertinggi sepak bola Spanyol mengambil tindakan tegas terhadap suporter Deportivo Alaves yang bersikap keterlaluan kepada megabintang Real Madrid, Cristiano Ronaldo.

Insiden memalukan sempat terjadi saat Alaves menjamu Madrid di Estadio de Mendizorroza pada pertandingan pekan ke-10 La Liga 2016-2017, Sabtu (29/10/2016).

Dua fans Alaves nekat membuka celana dan memamerkan bokong mereka setelah Ronaldo mencetak gol pertama El Real melalui titik penalti. Aksi si penonton tertangkap oleh kamera ESPN.

Trik mengintimidasi ala suporter Alaves tak berhasil mengganggu mental bertanding para pemain Madrid. Tim tamu tetap menang dengan skor mencolok 4-1.

Bahkan, Ronaldo menjadi bintang kemenangan Los Blancos dengan torehan hat-trick pada menit ke-17, 33, dan 88. Alvaro Morata menambah satu (84'). Adapun gol tunggal Alaves datang dari Devyrson (7').

Pihak La Liga lantas mengecam ulah dua fans nakal Alaves. Menurut laporan radio Spanyol, Cadena COPE, mereka juga sudah mengambil langkah serius dengan membawa kasus tersebut ke Komisi Anti-Kekerasan Spanyol.

Baca juga:

Beberapa bulan lalu, tepatnya pada 2 April, Ronaldo juga menjadi sasaran cemoohan fans saat membantu Madrid menang 2-1 atas FC Barcelona di Camp Nou. Sebutan gay diarahkan kepada CR7.

Sebagai bentuk tindak lanjut atas perilaku tercela penggemar Barca, La Liga melakukan penyelidikan, tetapi belum ada hukuman yang dijatuhkan.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Sport


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X