Roma Wajib Habisi Pescara demi Peluang Scudetto

By Minggu, 27 November 2016 | 15:46 WIB
Penyerang AS Roma, Stefan El Shaarawy (tengah) merayakan gol yang ia cetak ke gawang Crotone dalam pertandingan Serie A 2016-2017 di Stadio Olimpico, Roma, Italia, pada 21 September 2016.
PAOLO BRUNO/GETTY IMAGES
Penyerang AS Roma, Stefan El Shaarawy (tengah) merayakan gol yang ia cetak ke gawang Crotone dalam pertandingan Serie A 2016-2017 di Stadio Olimpico, Roma, Italia, pada 21 September 2016.

Guna menjaga asa meraih scudetto musim ini, tak ada jalan lain bagi Roma selain menghabisi sang tamu, Pescara, dalam lanjutan Serie A, Minggu (27/11/2016) atau Senin dini hari WIB.

Penulis: Thomas Rizal

Kekalahan dari Atalanta pada giornata sebelumnya memang terasa menyakitkan bagi Roma. Setelah unggul 1-0 pada babak pertama, Roma akhirnya kalah 1-2 melalui gol penalti di pengujung laga.

Meski tetap berada di posisi kedua, jarak I Giallorossi dari pemuncak klasemen sementara, Juventus, kini menjadi tujuh poin.

Kesalahan yang dilakukan Daniele De Rossi dkk seperti saat melawan Atalanta tak boleh diulang ketika menjamu Pescara.

Di atas kertas, Roma seharusnya bisa mengatasi sang tamu dengan mudah. Pekan lalu, Pescara baru saja menelan kekalahan kelimanya secara beruntun usai dilumat Juventus 0-3.

Baca Juga:

Hingga pekan ke-13, Pescara masih berada di posisi ke-18 atau masuk zona degradasi. Sang Lumba-lumba, julukan Pescara, juga baru mencetak sembilan gol atau terendah kedua dari 20 tim Serie A musim ini.

Hal tersebut membuat kepercayaan diri skuat besutan Massimo Oddo itu mulai menurun.

"Kami kurang kreatif dalam menciptakan peluang. Kami seperti bermain dengan rem tangan," ujar Oddo seperti dilansir Football Italia.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X