Cetak 3 Gol dalam 19 Menit, Inter Tekuk Fiorentina 4-2

By Nugyasa Laksamana - Selasa, 29 November 2016 | 05:01 WIB
Para pemain Inter Milan merayakan gol ke gawang Fiorentina, dalam lanjutan Serie A di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (28/11/2016) waktu setempat.
MARCO BERTORELLO/AFP
Para pemain Inter Milan merayakan gol ke gawang Fiorentina, dalam lanjutan Serie A di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (28/11/2016) waktu setempat.


Keperkasaan Inter tak berhenti sampai di situ. Mereka berhasil mengubah kedudukan menjadi 3-0 saat pertandingan memasuki menit ke-19.

Kali ini, gol ketiga Inter diciptakan oleh Icardi. Suami dari Wanda Nara tersebut melakukan aksi solo sebelum menceploskan bola ke gawang La Viola, julukan Fiorentina.

Inter pun mengulangi sejarah. Untuk pertama kalinya mereka mencetak tiga gol dalam tempo waktu 19 menit sejak Januari 1990.

Tiga pencetak gol Inter pada era tersebut adalah duo Jerman, Lothar Matthaeus dan Juergen Klinsmann, ke gawang Bologna.


Mendulang keunggulan tiga gol rupanya agak membuat Inter lengah. Sebab, pada menit ke-37, gawang Samir Handanovic akhirnya dibobol oleh Kalinic, seusai menerima umpan lambung jitu dari Milan Badelj.

Gol itu mengubah kedudukan menjadi 3-1, dan setidaknya dapat memunculkan harapan bagi Fiorentina.

Akan tetapi, langkah Fiorentina untuk mengejar defisit skor semakin berat. Pasalnya, pada pengujung babak pertama, mereka terpaksa kehilangan Gonzalo Rodriguez yang diganjar kartu merah.

Baca Juga:

Bek berkebangsaan Argentina itu diusir setelah sang pemain dinilai melakukan pelanggaran terhadap Icardi.

Memasuki babak kedua, Fiorentina berupaya bangkit. Meski kalah jumlah pemain, mereka tetap menunjukkan semangat juang yang tinggi.


Editor :
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X