Santi Cazorla Cedera, Pertahanan Arsenal Semakin Rentan

By Rabu, 7 Desember 2016 | 13:14 WIB
Aksi Santi Cazorla dalam partai UEFA Champions League antara Arsenal kontra Basel di Emirates Stadium, London, Inggris, (28/09/2016).
MIKE HEWITT/GETTY IMAGES
Aksi Santi Cazorla dalam partai UEFA Champions League antara Arsenal kontra Basel di Emirates Stadium, London, Inggris, (28/09/2016).

Arsenal menginfokan kabar buruk bagi suporter mereka akhir pekan lalu. Gelandang Santi Cazorla harus menjalani operasi pergelangan kaki kanan yang memaksanya absen selama sekitar tiga bulan.

Penulis: Theresia Simanjuntak

Cedera itu Cazorla dapat ketika bermain dalam laga kemenangan 6-0 atas Ludogorets di Liga Champion (19/10). Sejak saat itu, pemain asal Spanyol ini absen memperkuat Arsenal.

Kendati sudah mendapat perawatan, cedera tersebut sepertinya lebih serius dari dugaan awal sehingga Cazorla harus dioperasi.

Ia diprediksi baru bisa kembali merumput pada awal Maret. Pemain berumur 31 tahun itu pun harus melewatkan setidaknya 14 laga Arsenal di seluruh kompetisi.

Jumlah partai bisa bertambah mengingat ada gim babak 16 besar LC. Leg I akan diselenggarakan pada pertengahan Februari.

Berita ini jelas buruk bagi Arsenal, terutama dari segi bertahan.

Manajer Arsenal, Arsene Wenger, memercayakan peran gelandang bertahan lebih sering kepada Cazorla. Sejak mantan pemain Villarreal itu absen pada Oktober silam, pertahanan The Gunners mudah ditembus lawan.

[video]http://video.kompas.com/e/5235710206001[/video]

Statistik Arsenal di seluruh kompetisi musim ini dapat memperlihatkan rapuhnya sisi bertahan tim.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA No.2.722


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X