Tiga Laga Kandang Borneo FC Cetak 15 Gol, Kiper Arema Pilih Tak Peduli

By Ovan Setiawan - Minggu, 11 Desember 2016 | 19:16 WIB
Kiper Arema Cronus, Achmad Kurniawan, saat menjalani sesi pemanasan di Stadion Mandala Jayapura pada 24 Oktober 2016.
OVAN SETIAWAN/JUARA.NET
Kiper Arema Cronus, Achmad Kurniawan, saat menjalani sesi pemanasan di Stadion Mandala Jayapura pada 24 Oktober 2016.

SAMARINDA, JUARA.net – Kiper Arema Cronus, Achmad Kurniawan menjejakkan kakinya di Samarinda dengan optimisme tinggi. Dia tidak peduli dengan catatan mentereng lawan yang akan dihadapi Arema, Pusamania Borneo FC (PBFC) dengan 15 gol dari tiga laga kandang terakhirnya.

Pusamania Borneo FC yang mengemas 15 gol dalam tiga laga kandang secara beruntun dan itu tentu jadi ancaman untuk Arema. Namun, AK, sapaan Achmad Kurniawan pilih tak peduli dengan hal itu.

Catatan gol tersebut ditorehkan Bornei FC saat menjamu Persela dengan mampu memetik kemenangan 3-1. Kemudian, Borneo FC dua kali menang dengan skor sama 6-1 atas Perseru dan PS TNI.

”Kami tidak boleh melihat ke belakang, biarlah itu menjadi catatan mereka. Kami harus fokus di pertandingan di depan, tidak ada jalan lain selain kemenangan untuk membawa Arema menjadi juara,” tutur AK.

Dibandingkan dengan laga sebelumnya, saat berhadapan dengan PS TNI, Achmad kali ini tampaknya lebih tenang.

Baca juga:

Sebab, kapten sekaligus bek tengah Hamka Hamzah bisa main lagi setelah lepas sanki akumulasi kartu kuning. Secara formasi, lini belakang Arema akan kembali seperti semula.

Ada duet Hamka Hamzah dan Goran Gancev di jantung pertahanan. Sementara itu, bek sayap akan diisi oleh dua pemain lokal Malang, Syaiful Indra Cahya dan Johan Ahmad Alfarizie.

”Pelatih tentu sudah menyiapkan taktik untuk melawan PBFC. Tentunya, kami akan berjuang mati-matian pada pertandingan ini,” ujar mantan kiper Persita Tangerang ini.

Pada sisa dua pertandingan terakhir TSC 2016, Arema dihadapkan pada persaingan ketat papan atas untuk menjadi juara. Mereka kini berada di urutan kedua menempel ketat pemuncak Persipura Jayapura.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X