Arema Melepas Goran Gancev

By Ovan Setiawan - Senin, 19 Desember 2016 | 22:45 WIB
Bek asal Makedonia , Goran Gancev pose dengan semua pemain Arema sebelum menjamu Persib pada laga pamungkas TSC 2016 di Stadion Kanjuruhan, Kab Malang, Minggu (18/12/2016).
SUCI RAHAYU/JUARA.NET
Bek asal Makedonia , Goran Gancev pose dengan semua pemain Arema sebelum menjamu Persib pada laga pamungkas TSC 2016 di Stadion Kanjuruhan, Kab Malang, Minggu (18/12/2016).

MALANG, JUARA.net – Bongkar pasang skuat Arema FC untuk kompetisi musim depan mulai terlihat. Sehari setelah menjamu Persib Bandung, manajemen tim berjulukan Singo Edan ini mengungkapkan kalau mereka melepas Goran Gancev.

”Mungkin untuk musim depan, Goran Gancev tidak akan bersama kami lagi,” ucap General Manager Arema, Ruddy Widodo, di kantor Arema, Jalan Kertanegara No. 7, Kota Malang, Senin (19/12/2016).

Keputusan tidak memperpanjang kontrak bek tengah asal Makedonia ini cukup mengejutkan. Sebab, Goran selama ini adalah tandem utama Hamka Hamzah, yang merupakan pakem ideal lini belakang Arema.

Mantan pemain bertahan Pusamania Borneo FC (PBFC) ini turut mencatatkan rekor bagus bersama Arema musim ini. Dia bagian dari lini belakang Arema yang  paling minim kebobolan, hanya kecolongan 22 gol.

”Sehari sebelum melawan Persib, kami sudah melakukan pembicaraan tentang Goran,” tutur Ruddy.


GM Arema, Ruddy Widodo saat mengumumkan kepurusan klubnya tidak memperpanjang kontrak bek tengah Goran Gancev di Kantor Arema, Senin (19/12/2016) siang. (OVAN SETIAWAN/JUARA.NET)

Perjalanan Goran di Arema dilalui dengan tidak mudah. Pada awal bergabung dengan Arema pada Piala Gubernur Kaltim 2016, dia harus bekerja keras untuk membungkam kritik Aremania.

Baca Juga:

Saat itu, Aremania menilai bahwa Goran tidak lebih baik dari Kiko Insa, yang dicoret oleh pelatih Arema, Milomir Seslija.

Namun lambat laun Goran mampu mengubah pandangan Aremania dengan menunjukkan permainan yang maksimal. Bahkan, dia berbalik mendapatkan dukungan Aremania karena penampilannya.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X