Buffon Hanya Bisa Gigit Jari di Penampilan ke-600 bersama Juventus

By Wisnu Nova Wistowo - Sabtu, 24 Desember 2016 | 13:14 WIB
Kiper Juventus, Gianluigi Buffon, bersiap melakoni laga Serie A kontra Torino di Stadion Olimpico, Turin, Italia, 11 Desember 2016.
VALERIO PENNICINO/GETTY IMAGES
Kiper Juventus, Gianluigi Buffon, bersiap melakoni laga Serie A kontra Torino di Stadion Olimpico, Turin, Italia, 11 Desember 2016.

Gianluigi Buffon (38) hanya bisa gigit jari setelah gagal memenangi Piala Super Italia di penampilan ke-600 bersama Juventus di semua kompetisi.

Juventus kembali mengalami kekalahan saat memainkan partai Piala Super Italia di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha.

Setelah bermain imbang 1-1 selama 120 menit melawan AC Milan, Jumat (23/12/2016), Juventus kalah 3-4 dalam drama adu penalti.

Buffon berhasil membuat Juventus dalam posisi unggul setelah menggagalkan tendangan penalti Gianluca Lapadula.

Namun, kegagalan eksekusi Mario Mandzukic dan Paulo Dybala membuat Buffon gagal melengkapi penampilan ke-600 dengan memenangi trofi Piala Super Italia.

Baca Juga:

"Seharusnya kami sudah bisa memastikan kemenangan dalam 25 menit pertama. Milan benar-benar kesulitan dan memungkinkan untuk menang," ujar Buffon.

"Namun, setelah mendominasi selama 25 menit Milan menunjukkan determinasi dan bermain bagus. Sangat disayangkan karena kami lebih dulu unggul dalam waktu normar dan adu penalti.

Pada musim 2014-2015 Juventus juga mengalami kekalahan 5-6 melawan Napoli dalam adu penalti seusai laga berakhir imbang 2-2 selama 120 menit.

"Kekecewaan seperti dua tahun lalu saat kami unggul dalam adu penalti, namun tidak menuntaskannya," ucap Buffon.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X