Diharapkan Bertahan Lama di Old Trafford, Siapa Saja Incaran Mourinho?

By Rabu, 28 Desember 2016 | 10:40 WIB
Ekspresi Manajer Manchester United, Jose Mourinho, saat pertandingan Premier League 2016-2017 menghadapi Tottenham Hotspur di Old Trafford, Manchester, Inggris, pada Minggu (11/12/2016).
CLIVE BRUNSKILL/GETTY IMAGES
Ekspresi Manajer Manchester United, Jose Mourinho, saat pertandingan Premier League 2016-2017 menghadapi Tottenham Hotspur di Old Trafford, Manchester, Inggris, pada Minggu (11/12/2016).

Jose Mourinho punya kontrak selama tiga musim bersama Manchester United. Akan tetapi, pihak manajemen klub itu ingin agar Mourinho berada di Old Trafford melebihi masa kontrak untuk membangun proyek jangka panjang.

Penulis: Dian Savitri

Keinginan itu muncul karena pihak klub senang terhadap pengaruh yang dibuat Mou di Manchester United.

Man United memang belum terlihat seperti sebuah tim yang bisa memenangi gelar juara Premier League musim ini.

Mourinho harus melewati awal musim pertamanya, hingga nyaris setengah musim, dengan tertatih-tatih.

Meski demikian, petinggi United terkesan dengan cara Mourinho menerima tantangan, antusiasme yang ditunjukkan, dan kepribadian positif di balik layar.

Baca Juga:

Tidak ada kebutuhan untuk diskusi soal perpanjangan kontrak saat ini. Pihak klub sudah memberikan opsi untuk perpanjangan hingga 2020. Kontrak awal Mourinho hingga Juni 2019.

Walau demikian, boardroom merasa United telah menemukan seseorang untuk mengisi posisi yang pernah diduduki oleh Sir Alex Ferguson, tidak sekadar numpang lewat.

Sebelum boxing day, Man United punya poin berselisih 13 dari pemimpin klasemen, Chelsea, dan berada di luar zona Liga Champions.

Tetap saja Mourinho telah mendapatkan respek dari pemilik United, keluarga Glazer, dan Chief Executive Ed Woodward.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X