Chelsea Pastikan Tempat di Babak Keempat Piala FA

By Nugyasa Laksamana - Minggu, 8 Januari 2017 | 23:53 WIB
Para pemain Chelsea merayakan gol ke gawang Peterborough United dalam ajang Piala FA, di Stadion Stamford Bridge, Minggu (8/1/2017).
GLYN KIRK/AFP
Para pemain Chelsea merayakan gol ke gawang Peterborough United dalam ajang Piala FA, di Stadion Stamford Bridge, Minggu (8/1/2017).

Chelsea lolos ke babak keempat Piala FA pasca-menang 4-1 atas klub kasta ketiga Inggris (League One), Peterborough United FC, di Stadion Stamford Bridge, Minggu (8/1/2017).

Empat gol kemenangan The Blues diciptakan oleh Pedro Rodriguez (dua gol), Michy Batshuayi, dan Willian Borges Da Silva.

Adapun Peterborough hanya mampu sekali mencetak angka melalui Tom Nicholls.

Sepanjang pertandingan, Chelsea selaku tuan rumah tampil sangat mendominasi. Buktinya, mereka sanggup mencatatkan 64 persen penguasaan bola.

Contoh lain dari kedigdayaan Chelsea pada laga tersebut adalah jumlah 35 tembakan yang mereka lepaskan. Dari seluruhnya, 13 di antaranya tepat sasaran!

Chelsea membuka keunggulan melalui sepakan Pedro saat pertandingan memasuki menit ke-18.


Pemain asal Spanyol itu mengarahkan tembakan ke arah tiang jauh gawang Peterborough. Pedro pun tercatat sudah mencetak lima gol untuk Chelsea pada musim ini.

Gol selanjutnya dibukukan oleh Batshuayi menjelang berakhirnya babak pertama. Ia melepaskan tembakan dari jarak dekat setelah menerima sodoran dari Pedro.

Chelsea pun menyudahi laga babak pertama dengan keunggulan dua gol atas tamunya.


Saat babak kedua, dominasi tim asuhan Antonio Conte tak mengendur. Kualitas dan pengalaman mereka membuat Peterborough tak berkutik.


Editor :
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X