Januari Berkah bagi Gabigol

By Rabu, 11 Januari 2017 | 10:41 WIB
Penyerang Inter Milan, Gabriel Barbosa, dalam laga Serie A antara lawan US Sassuolo di Citta' del Tricolore, 18 Desember 2016.
MAURIZIO LAGANA/GETTY IMAGES
Penyerang Inter Milan, Gabriel Barbosa, dalam laga Serie A antara lawan US Sassuolo di Citta' del Tricolore, 18 Desember 2016.

Bursa transfer Inter Milan di Januari ini sepertinya bakal sangat ramai. Bukan hanya soal transfer masuk, tetapi juga transfer keluar terkait kebijakan perampingan yang sedang digalakkan manajemen klub.

Penulis: Anggun Pratama

Saat ini skuat Inter masih kegemukan mengingat memasuki 2017 hanya akan bermain di Serie A dan Coppa Italia. Total pemain yang tercatat di situs resmi klub mencapai 29 orang!

Misi perampingan itu tampak mulai sejalan karena banyak klub yang meminati sederet pemain yang jarang terpakai di era Stefano Pioli.

Khusus di lini depan, program perampingan itu tampaknya bakal membawa dampak positif bagi investasi besar Inter di bursa musim panas 2016: Gabriel Barbosa alias Gabigol.

Dalam skuat yang tercantum di situs klub, Inter punya delapan penyerang. Mereka adalah Rodrigo Palacio, Mauro Icardi, Stevan Jovetic, Eder, Gabigol, Jonathan Biabiany, Ivan Perisic, dan Antonio Candreva.

Minus tiga nama yang disebut terakhir karena juga bisa dikategorikan sebagai gelandang, masih ada lima penyerang yang bisa dipakai oleh Pioli.

Mengingat Pioli senang menggunakan satu penyerang tengah, otomatis empat pemain lain lebih sering menganggur di hari pertandingan.

Preferensi klub buat menjaga agar Gabigol tetap dalam tim terlihat dari strategi di bursa Januari ini.

Baca Juga:


Editor : Beri Bagja
Sumber : Tabloid BOLA No.2.732


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X