Hasil Pertandingan NBA Jumat (13/1/2017)

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 13 Januari 2017 | 15:10 WIB
Bintang San Antonio Spurs, Kawhi Leonard (jersey hitam, #2), mendribel bola seraya dijaga pemain Denver Nuggets, Will Barton (#5), saat menjalani laga musim reguler NBA di Pepsi Center, Denver, Colorado, Kamis (5/1/2017).
MATTHEW STOCKMAN/GETTY IMAGES NORTH AMERICA/AFP PHOTO
Bintang San Antonio Spurs, Kawhi Leonard (jersey hitam, #2), mendribel bola seraya dijaga pemain Denver Nuggets, Will Barton (#5), saat menjalani laga musim reguler NBA di Pepsi Center, Denver, Colorado, Kamis (5/1/2017).

San Antonio Spurs membukukan rekor poin tertinggi saat menjalani laga musim reguler melawan Los Angeles Lakers di AT&T Center, Kamis (12/1/2017) malam waktu setempat atau Jumat pagi WIB.

Pada laga itu, Spurs yang bertindak sebagai tuan rumah menang dengan skor telak, 134-94.

Tak cuma mencetak poin tertinggi, Spurs juga berhasil mencatat persentase tembakan tertinggi sepanjang musim ini yakni 61 persen.

Catatan-catatan Spurs tersebut didukung oleh performa impresif para pemain mereka, termasuk Kawhi Leonard, Pau Gasol, Tony Parker, dan LaMarcus Aldridge.

Leonard mencetak 31 poin, sedangkan Gasol menyumbang 22 poin, 9 rebound, dan 6 assist dalam tempo 26 menit.

Sementara itu, Parker dan Aldrigde masing-masing mengemas 13 poin.

Melalui kemenangan ini, Spurs terus membayangi posisi Golden State Warriors sebagai pimpinan klasemen sementara Wilayah Barat.

Hingga laga ke-39, Spurs sudah mengantongi 31 kemenangan. Saat ini, skuat besutan Gregg Popovich itu tertinggal 2,5 gim dari Warriors.

Berikut hasil pertandingan NBA, Jumat (13/1/2017)*.

Indiana Pacers 112 - 140 Denver Nuggets


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : NBA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X