Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Azimat Gonzalo Higuain Berakhir di Fiorentina

By Beri Bagja - Senin, 16 Januari 2017 | 19:30 WIB
Reaksi penyerang Juventus, Gonzalo Higuain, dalam laga Serie A kontra Fiorentina di Stadion Artemio Franchi, Firenze, 15 Januari 2017.
GABRIELE MALTINTI/GETTY IMAGES
Reaksi penyerang Juventus, Gonzalo Higuain, dalam laga Serie A kontra Fiorentina di Stadion Artemio Franchi, Firenze, 15 Januari 2017.

Kemenangan Fiorentina atas Juventus, Minggu (15/1/2017), bukan cuma membuka kembali peta persaingan di jalur juara Serie A. Hasil itu juga menyebabkan berakhirnya azimat striker Juve, Gonzalo Higuain (29).

Satu gol Gonzalo Higuain ke gawang Fiorentina tak cukup menyelamatkan Juventus dari kekalahan. Sebelum dia bikin gol, Fiorentina unggul melalui torehan Nikola Kalinic dan Milan Badelj.

Kemenangan 2-1 buat Fiorentina membuat susunan papan atas klasemen kian sengit. Juve tetap ada di puncak.

Hanya, koleksi 45 poin I Bianconeri (Putih-Hitam) cuma berselisih satu angka dari tim runner-up, AS Roma.

Terkait azimat Higuain, momen laga di kandang Fiorentina merupakan kali pertama Juventus tak mampu menang walau penyerang Argentina itu mencetak gol.

Musim ini, Higuain sudah 13 kali menceploskan bola ke gawang musuh di Serie A. Jumlah itu tersebar ke dalam 9 pertandingan.

Sebelum laga di Fiorentina akhir pekan kemarin, Juventus selalu meraup tripoin saban nama Higuain tercantum di papan skor.

Kejadian itu muncul dalam partai pertama lawan Fiorentina di J-Stadium, Sassuolo, Cagliari, Empoli, Napoli, Torino, AS Roma, dan Bologna.

Sebelum bertandang ke Fiorentina, Higuain juga absen mencetak gol dalam tiga kekalahan Juventus musim ini.

Masing-masing terjadi di kandang Inter Milan (1-2), AC Milan (0-1), serta Genoa (1-3). 


Editor : Beri Bagja
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X