Asisten Pelatih Timnas, Nilmaizar, Joko Susilo, atau Indra Sjafri?

By Kamis, 19 Januari 2017 | 13:42 WIB
Pelatih Arema, Joko Susilo, saat mendampingi pasukannya melawan Sriwijaya FC.
DOK. BOLA
Pelatih Arema, Joko Susilo, saat mendampingi pasukannya melawan Sriwijaya FC.

Sementara itu, Joko mengaku siap jika dipercaya menjadi asisten pelatih timnas.

Toh selama ini dia sudah terbiasa menjadi asisten dari pelatih asing di Arema, yakni mendiang Miroslav Janu, Robert Rene Albert, dan Milomir Seslija.

"Ada banyak pengalaman yang saya dapatkan. Tentang bagaimana cara menerapkan strategi atau cara melatih. Semua memiliki karakter sendiri-sendiri dan dari situ saya belajar," ujar Joko.

Saat ini, Joko bisa disebut sebagai calon generasi baru pelatih Tanah Air.

Ia tengah mengambil lisensi A AFC di Thailand untuk memperkaya kualitasnya sebagai pelatih.

Terkait Indra, Subangkit dan M. Zein Alhadad memandang Indra mempunyai semangat belajar yang cocok untuk mentransfer ilmu.

“Indra pernah menangani timnas U-19. Bila pelatih asing yang menangani timnas, ia bisa menjadi asistennya,” kata Subangkit, pelatih PSIS Semarang.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Tabloid BOLA No.2.734


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X