Pebalap Presley Martono dan Dua Kemenangan di Sirkuit Sepang

By Pipit Puspita Rini - Sabtu, 21 Januari 2017 | 20:28 WIB
Pebalap Indonesia, Presley Martono (tengah), berpose di atas podium setelah memenangi race keempat seri ke-6 Formula 4 South East Asia (F4 SEA) di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu (21/1/2017). Pebalap Malaysia, Isyraf Danish (kiri), finis di urutan kedua, sementara Faine Kahia dari Selandia Baru finis di urutan ketiga.
PIPIT PUSPITA RINI/JUARA.NET
Pebalap Indonesia, Presley Martono (tengah), berpose di atas podium setelah memenangi race keempat seri ke-6 Formula 4 South East Asia (F4 SEA) di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu (21/1/2017). Pebalap Malaysia, Isyraf Danish (kiri), finis di urutan kedua, sementara Faine Kahia dari Selandia Baru finis di urutan ketiga.

Pebalap Indonesia, Presley Martono, meraih kemenangan kedua pada seri ke-6 balapan Formula 4 South East Asia (F4 SEA) di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu (21/1/2017).

Presley berhasil finis di urutan pertama pada race keempat yang berlangsung dalam 10 putaran. Sebelumnya, dia sudah memenangi race kedua.

Posisi start pada race keempat ditentukan berdasarkan hasil lap tercepat kedua masing-masing pebalap pada sesi kualifikasi yang berlangsung Sabtu pagi. Presley berhak atas pole position.

Start dari posisi terdepan, Presley langsung melejit. Dia mampu menjaga jarak dari Faine Kahia (Selandia Baru) yang start dari posisi kedua.

Kahia bahkan kehilangan posisinya setalah terlewati Isyraf Danish (Malaysia) pada lap ketujuh.

Danish terus memangkas selisih dari Presley. Pada akhir lap ke-9, jarak keduanya hanya 0,5 detik.

Persaingan memanas pada lap terakhir. Presley masih memimpin dan akhirnya memenangi balapan, dengan hanya 0,05 detik di depan dari Danish.

Pada race ketiga yang berlangsung sebelumnya, Presley menyelesaikan balapan delapan putaran dengan finis di urutan kedua.


Pebalap Indonesia, Presley Martono (kanan), berbicara dengan sang ayah, Perry Martono, setelah menyelesaikan balapan kedua seri ke-6 Formula 4 South East Asia (F4 SEA) di Sirkuit Sepang, Malaysia, Sabtu (21/1/2017).(PIPIT PUSPITA RINI/JUARA.NET)

Memulai balapan dari posisi start kelima, dia tertahan di urutan yang sama hingga akhir lap kedua.

Dia baru bisa memperbaiki posisi pada lap ketiga. Pada akhir lap ini, dia sudah berada di urutan kedua, di belakang Danial Frost (Singapura), yang memulai balapan dari posisi start kedua.

Frost memimpin balapan dan mulai membuka jarak. Presley mendapat tekanan dari Danish yang berada di posisi ketiga.

Delapan lap balapan berakhir dan Frost bertahan di posisi terdepan. Presley finis di urutan kedua, disusul Danish.

"Bisa menang dua kali dan satu kali finis di urutan kedua, hasil yang bagus," kata Presley seusai race keempat.

Pada race pertama yang berlangsung Sabtu siang, Presley gagal menyelesaikan balapan. Start dari posisi terdepan, dia berhenti pada lap pertama karena terlibat insiden dengan Frost.

"Tadi sayang race pertama tidak finis. Tapi, itulah balapan. Dua hasil menang dan sekali di urutan kedua, tidak ada yang perlu dikeluhkan," ucap Presley lagi.

Presley dan para pebalap lainnya akan menjalani dua race terakhir musim ini pada Minggu (22/1/2017).

 


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

TERPOPULER

Close Ads X